Lebaran Terakhir Sebagai Gubernur, Ridwan Kamil Pamit dan Memohon Maaf Ke Warga Jawa Barat

23 April 2023, 07:01 WIB
Potret Ridwan Kamil dan Atalia Praratya /Instagram @ridwankamil

MEDIA PAKUAN - Ridwan Kamil melaksanakan lebaran terakhir di masa jabatannya sebagai Gubernur Jawa Barat (Jabar).

Ridwan Kamil pun pamit kepada masyarakat tanah air terkhusus warga Jawa Barat.

Selain itu, Ridwan Kamil juga menyampaikan permohonan maaf di momen Idul Fitri 1444 Hijriah.

Seperti yang diketahui, Ridwan Kamil sendiri merupakan Gubernur Jawa Barat ke-14.

Baca Juga: Cek Keberuntungan Karier Berdasarkan Ramalan 12 Zodiak Hari Ini: Pisces Mencari Perubahan dalam Karier

Ia terpilih sebagai Gubernur dengan wakilnya, Uu Ruzhanul Ulum pada tahun 2018 lalu.

Sehingga pada tahun 2023 saat ini, masa jabatannya akan segera berakhir.

Melalui akun Instagram, Ridwan Kamil membagikan momen ketika merayakan Idul Fitri 1444 Hijriah bersama keluarga dan masyarakat.

Baca Juga: Ramalan 6 Shio Hari Ini, Minggu 23 April 2023: Shio Tikus Akan Menemukan Kesuksesan

Pria yang akrab disapa dengan nama Kang Emil itu pamit kepada masyarakat tanah air terkhusus warga Jawa Barat.

Selain itu, Ridwan Kamil juga menyampaikan permohonan maaf di momen lebaran, yang merupakan tahun terakhir masa jabatannya sebagai Gubernur.

 

"LEBARAN TERAKHIR,
Sebagai Gubernur Jawa Barat di masa Jabatan 2018-2023.

Mohon pamit dan mohon maaf lahir dan batin untuk warga Jawa Barat dan semuanya atas segala kekurangan, kesalahan dan kekhilafan.

Tadi melaksanakan shalat Idul Fitri pertama kali di Plaza Masjid Raya Al Jabbar yang dibangun selama 5 tahun ini.

Alhamdulillah ramai, khusyu dan indah.
Hatur Nuhun.
Video: @teguhpribaadi @ontelaldien," tulis @ridwankamil.***

 

 

Editor: Pena Destaviani

Sumber: Instagram @ridwankamil

Tags

Terkini

Terpopuler