Latvia Tuduh Rusia Sponsori Terorisme, Rusia Beri Pernyataan Menohok, Maria Zakharova: Keputusan neo-Nazisme

- 12 Agustus 2022, 07:55 WIB
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova beri pernyataan menohok
Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova beri pernyataan menohok / (Foto: REUTERS/Maxim Shemetov)
MEDIA PAKUAN - Parlemen Saeima Latvia secara resmi menyatakan Rusia sebagai negara yang mensponsori terorisme.
 
Mereka meminta negara-negara Uni Eropa (UE) untuk berhenti mengeluarkan visa turis dan masuk ke Rusia dan Belarusia, pada 11 Agustus 2022.
 
 
Di Halaman Telegramnya juru bicara Kementerian Luar Negeri  Rusia, Maria Zakharova menuduh bahwa para penggagas sikap itu tidak lebih dari keputusan neo-Nazisme.

“Mengingat bahwa tidak ada tekstur selain xenofobia hewan di balik keputusan ini, maka perlu untuk menyebut ideologi yang tidak lebih dari neo-Nazi,” katanya.
 
 
Zakharova juga menyebut tindakan tersebut sebagai tindakan bermusuhan yang sejalan dengan histeria anti-Rusia.
 
Kelompok peretas pro Rusia juga dilaporkan telah meretas Situs web resmi Seimas Latvia, yang juga diumumkan  di  saluran Telegram resmi grup tersebut.
 
 
Killnet yang mengaku bertanggung jawab atas hal itu, mengatakan "Saeima dari Latvia.. kami, Killnet, secara resmi mengakuimu sebagai sampah!”
 
 
Selain itu, pada 11 Agustus 2022, Killnet merilis konfirmasi bahwa situs web produsen senjata AS Lockheed Martin telah diretas.*** 
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: https://t.me/killnet_reservs/2309


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x