Seorang Wanita Austria Tewas Diserang Hiu di Pantai Hurghada Laut Merah Mesir

- 3 Juli 2022, 15:06 WIB
Seorang Wanita Austria Tewas diSerang Hiu di Pantai Hurghada Laut Merah Mesir
Seorang Wanita Austria Tewas diSerang Hiu di Pantai Hurghada Laut Merah Mesir /UPI/Joe Marino/File Foto

MEDIA PAKUAN - Seekor hiu di sebuah pantai Hurghada Laut Merah  Mesir, menyerang seorang wanita berusia 68 tahun, Elizabeth Squire yang berasal dari Austria. 

Insiden itu terjadi di Mesir selatan pada Jumat, 1 Juli, di wilayah Sahl Hashesh. Di dekat dermaga hotel Tropitel Sahl Hasheesh di selatan Hurghada.
 
Pihak berwenang setempat telah memberlakukan larangan tiga hari untuk berenang, menyelam, snorkeling, dan memancing, selancar dan layang-layang di sepanjang pantai Sahl Hashesh hingga Teluk Makadi. 
 
 
Para ahli juga mengungkap fakta hiu menjadi agresif dan berenang di dekat garis pantai ini, kemungkinan turut dipicu oleh tenggelamnya kapal tongkang  yang terjadi beberapa waktu  lalu di daerah Hurghada. 
 
Dalam kapal tersebut terdapat ribuan domba yang tenggelam  terbawa arus dan bangkainya memancing hiu mendekati kawasan pantai.
 
Dalam sebuah video yang beredar online terlihat serangan hiu Mako yang terlihat dari dermaga terdekat, air berubah menjadi merah karena luka yang diderita wanita malang tersebut.
 
 
Saksi mata mengatakan wanita itu digigit hiu pertama kali di bagian kakinya, lalu melakukan perlawanan dengan tangannya, dan hiu itu melemparkannya ke karang, lalu sudah duduk di atas karang. 
 
Dalam keadaan terluka dan kehilangan aki dan tangannya wanita malang itu dilarikan ke rumah sakit namun tidak bisa diselamatkan.
 
Laut Merah Mesir adalah kawasan  populer di kalangan wisatawan Eropa, penurunan air laut yang memperlihatkan kehidupan laut yang kaya dan berwarna-warni dengan terumbu karang di lepas pantai yang menawan.*** 

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: English Alaraby


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x