Kalahkan Mesir, Sadio Mane Sukses Berikan Piala Afrika Pertama untuk Senegal

- 7 Februari 2022, 14:40 WIB
Sadio Mane Bawa Senegal juarai Piala Afrika setelah kalahkan Mesir.
Sadio Mane Bawa Senegal juarai Piala Afrika setelah kalahkan Mesir. /Instagram @sadiomaneofficiel

MEDIA PAKUAN - Senegal telah berhasil mendapatkan juara Piala Afrika yang pertama kalinya setelah mengalahkan Mesir.

Pertandingan final Piala Afrika antara Senegal dan Mesir berakhir dengan skor 0-0 hingga menit ke-120.

Senegal sebelumnya mempunyai kesempatan untuk unggul dan memenangkan pertandingan tanpa harus adu penalti.

Baca Juga: Marissya Icha Ikut Sedih Saksikan Gala Sky Ziarah ke Makam Vanessa Angel dan Bibi : Sesak Hatiku

Senegal memiliki hadiah penalti pada menit awal babak pertama setelah pemainnya dijatuhkan di kotak terlarang.

Namun, Sadio Mane yang menjadi eksekutor gagal memanfaatkan kesempatan tersebut menjadi gol. Tendangan penalti dari Sadio Mane sukses digagalkan oleh penjaga gawang dari Timnas Mesir.

Laga final antara negara Sadio Mane dan Mohammed Salah tersebut pun harus berakhir dengan skor imbang tanpa gol hingga babak tambahan.

Baca Juga: Di Tanah Suci Masih Ada yang Melakukan Perbuatan Syirik? ini Kesalahan Dilakukan Jamaah Umroh di Jabal Rahmah

Sehingga akhirnya laga pun harus dilanjutkan dengan babak adu penalti untuk menentukan sang juara. Pada babak adu penalti, akhirnya Senegal mampu memenangkan dengan skor 4-2.

Sadio Mane yang menjadi eksekutor terakhir mampu menebus kesalahannya pada awal babak pertama yang sempat gagal menendang penalti.

Sehingga akhirnya setelah tembakan terakhir dari Senegal yang diambil oleh Sadio Mane masuk memastikan gelar juara pertama bagi negara dari Mane.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Sportmole


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah