Produk Nike, H&M, dan Zara Dituduh Berbahaya bagi Anak-anak oleh China, Konflik Mulai Memanas!

- 3 Juni 2021, 11:49 WIB
Produk Nike, H&M, dan Zara Dituduh Berbahaya Bagi Anak-anak Oleh China, Konflik Mulai Memanas!
Produk Nike, H&M, dan Zara Dituduh Berbahaya Bagi Anak-anak Oleh China, Konflik Mulai Memanas! /

Namun di samping itu, China malah mendapat serangan balik terkait tuduhan bahwa mereka telah menggunakan orang-orang Uighur untuk melakukan kerja paksa.

Beberapa toko online perusahaan China telah diblokir dan toko mereka telah menghilang dari beberapa peta digital.

Pada bulan Maret, beberapa negara Barat menjatuhkan sanksi kepada pejabat di China atas pelanggaran hak terhadap kelompok minoritas Uighur yang sebagian besar Muslim.

Baca Juga: Mengaku Telah Buat Kericuhan, Pria Penyerangan Joe Biden di Capitol AS Menyerahkan Diri

China dituduh menahan warga Uighur di kamp-kamp di wilayah barat laut Xinjiang, dengan tuduhan penyiksaan, kerja paksa, dan pelecehan seksual.

Akan tetapi Beijing telah membantah tuduhan pelecehan, dengan mengatakan kamp-kamp itu adalah fasilitas "pendidikan ulang" yang digunakan untuk memerangi terorisme.

China juga membalas dengan sanksi pembalasan terhadap anggota parlemen, cendekiawan, dan institusi Barat.

Di tengah konflik yang memanas, H&M, Zara, Nike dan Gap sampai saat ini belum menanggapi dan memberikan komentarnya. ***

Halaman:

Editor: Siti Andini

Sumber: BBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah