Akibat Kekeringan 72 Ribu Hektar Kawasan Hutan di Australia Terbakar

- 1 Desember 2020, 14:30 WIB
Ilustrasi kebakaran hutan.
Ilustrasi kebakaran hutan. /Geralt/Pixabay
MEDIA PAKUAN - Musim panas yang tengah melanda Australia telah memicu terjadinya kebakaran di sejumlah titik kawasan hutan.
 
Hingga Selasa siang, 1 Desember 2020, terindikasi titik api berada di sebuah resor wisata utama.
 
Australia mengalami kebakaran hutan hingga menghanguskan 72.000 hektar atau 42 persen dari pulau yang terdaftar sebagai warisan dunia.
 
 
Lokasi ini berada di lepas pantai timur Negara Bagian Queensland. Peristiwa kebakaran di kawasan tersebut terjadi sejak penyebaran api unggun ilegal minggu lalu.
 
Sebelumnya penduduk dan pengunjung di Pulau Fraser Australia telah diperingatkan untuk bersiap menghadapi kebakaran hutan.
 
Selain itu petugas pemadam kebakaran hutan pun semakin sulit untuk menahan kobaran api dikarenakan Australia berada pada kondisi berangin, sehingga api mudah merembet.
 
"Api bergerak menuju Resor dan Desa Kingfisher Bay dengan pesawat pengebom air yang berusaha memperlambat perkembangannya," ujar Layanan Kebakaran dan Darurat Queensland (QFES) dilansir dari Xinhua.
 
 
Penduduk dan pengunjung yang berada di pulau tersebut semakin khawatir karena kondisi cuaca panas akan berlanjut sepanjang malam sesuai informasi yang diterima dari prakiraan cuaca.
 
"Jika Anda tidak memiliki rencana, atau berniat untuk pergi, Anda harus siap karena situasinya bisa menjadi lebih buruk, ujarnya.
 
Biro Meteorologi Negara Bagian Queensland mengatakan mengenai peningkatan bahaya kebakaran karena disebabkan sebuah palung yang bergerak ke Queensland Barat siang dan malam menimbulkan angin dan cuaca panas semakin berpotensi kebakaran.***
 

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: Xinhua


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x