Perang Makin Sengit, 100 Tentara Ukraina Berlatih di AS: Latihan Pengoprasian Rudal Patriot

13 Januari 2023, 09:55 WIB
Rudal Patriot, kini tentara Ukraina berlatih gunakan senjata Rudal Patriot /Brain Sihotang/SeputarCibubur

MEDIA PAKUAN – Perlawanan Ukraina terhadap Rusia terus ditingkatkan. Bahkan sekitar 100 tentara Ukraina diterbangkan ke AS.

Mereka akan mendapatkan pelatihan memakai sistem pertahanan rudal Patriot.

Demikian Juru bicara Angkatan Udara AS, Pat Ryder,  mengatakan bahwa para tentara Ukraina itu akan mengikuti pelatihan.

Mereka berlatih  menggunakan persenjataan modern di Fort Sill

Baca Juga: Info Tiket Persija Jakarta VS Bali United pada Pekan ke 18 BRI Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi

Menurutnya, pelatihan akan berfokus pada cara mengoperasikan dan merawat sistem rudal Patriot.

Selain pelatihan  penguasaan sistem peluncur, juga mencakup radar, unit komando jarak jauh dan unit kontrol serta peralatan pendukung lainnya.

Para tentara itu yang nantinya bakal mengoperasikan sistem tersebut di medan tempur guna menghajar balik Rusia

Baca Juga: Al Hilal Akan Boyong Lionel Messi Dengan Harga Termahal :Pecahkan Harga Cristiano Ronaldo Dengan Al Nassr FC

Senjata canggih berikut pelatihannya merupakan bagian paket kerja sama bantuan AS dan Uni Eropa yang bergabung dalam NATO.

Sebelumnya, Ukraina pernah mengirimkan sejumlah pasukan untuk pelatihan jangka pendek.

Terutama di beberapa negara Eropa, untuk mengoperasikan sistem rudal HIMARS.

Kali ini pelatihan meskipun dipersingkat agar bisa  mengoperasikan rudal Patriot.

Baca Juga: Joao Felix Langsung Mendapat Kartu merah dan Menderita Kekalahan di Laga Debutnya Bersama Chelsea

Namun tetap membutuhkan waktu beberapa bulan agar secepatnya diturunkan ke medan tempur.

Keputusan Ukraina untuk mengirimkan pasukan ke luar negeri di tengah gempuran Rusia dianggap sangat langka.

Namun Zelensky sebut Rudal Patriot AS ini urgen diperlukan guna perkuat pertahanan Ukraina.

Keunggulan Rudal Patriot AS ini radarnya dapat melacak hingga 50 target dan dapat mengunci lima target sekaligus.

Baca Juga: Barcelona Hadapi Real Madrid pada Final Piala Super Spanyol, Setelah Kalahkan Real Betis Lewat Adu Penalti

Rudal Patriot dapat melacak target hingga ketinggian dua kilometer yang efektif  untuk senjata berdaya jelajah rudal jarak jauh, antara 15 hingga 22 kilometer.

Rudal Patriot merupakan sistem pertahanan udara jarak jauh segala cuaca. Dan telah terbukti keampuhannya dalam perang Irak, pada 2003.

Tercatat 13 negara telah mengoperasikan Rudal Patriot

Baca Juga: Semakin Berkualitas Saja, Berikut Daftar Harga Hp Infinix Januari 2023 Terbaru: Dibanderol Mulai dari Rp1 juta

Sejak itu Rudal Patriot mendapat reputasi sebagai pertahanan terhadap rudal balistik taktis, mampu melawan ancaman udara seperti pesawat dan rudal jelajah.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler