XL Axiata Raih Pertumbuhan yang Solid, Unggul dengan Performa Jaringan Terbaik

- 22 Februari 2023, 09:15 WIB
Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini
Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini /FOTO ISTIMEWA

MEDIA PAKUAN-Tahun 2022 adalah periode yang luar biasa bagi XL Axiata dengan eksekusi yang konsisten atas strategi transformasi digital dan layanan konvergensi.

Secara umum, di sepanjang tahun 2022, XL Axiata berhasil mencatat pertumbuhan bisnis yang lebih tinggi dari industri.

Total pendapatan XL Axiata sebesar Rp 29,2 triliun, tumbuh sebesar 9% lebih tinggi dari periode yang sama tahun lalu (YoY), didukung penyediaan produk yang berkelanjutan dan kualitas jaringan yang mumpuni. 

Baca Juga: XL Prioritas Buka Pre-order Eksklusif Samsung S23 Series Mulai dari Rp 50 Ribu per Bulan

Sementara itu, total pendapatan data dan layanan digital mencapai Rp 26,6 trilun, atau 91 % dari total pendapatan perusahaan.

Seluruh pertumbuhan tersebut berdampak positif terhadap EBITDA yang tumbuh 7% dari periode yang sama tahun sebelumnya (YoY) dengan margin 49%, menjadi Rp 14,2 triliun.

Selain itu, XL Axiata juga membukukan pertumbuhan laba bersih setelah dinormalisasi (NPAT) yang meningkat 1%, yaitu sebesar Rp 1,1 triliun.

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini mengatakan, sepanjang tahun 2022, industri telekomunikasi Indonesia diwarnai dengan persaingan yang cukup ketat, terutama pada periode kuartal keempat. 

Konsumsi data oleh pelanggan XL Axiata tetap kuat terutama didorong oleh streaming video, yang diperkirakan akan terus berlanjut di tahun 2023. 

Halaman:

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x