Marketing Jitu ala Komeng, Foto Pose Lucu Pemilu DPD RI Jawa Barat, Hedi: Tak Langgar Aturan dan Norma

- 15 Februari 2024, 20:59 WIB
Foto Komeng yang tampil di surat suara DPD RI pada pemilu 2024. (Foto: situs KPU)
Foto Komeng yang tampil di surat suara DPD RI pada pemilu 2024. (Foto: situs KPU) /


MEDIA PAKUAN - Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jawa Barat, Hedi Ardia mengatakan foto pose Alfiansyah Bustami Komeng atau lebih dikenal dengan nama bekennya Komeng tidak menyalahi aturan.

Foto yang ditayangkan dikertas pemilihan suara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPD) RI di Jawa Barat itu, merupakan hasil kesepakatan pihak Komeng.

Dan memang KPU Jawa Barat memperbolehkan foto seperti itu selama tidak ada norma yang dilanggar. "Jadi kalau memang tidak ada norma yang dilanggar sah sah saja,"katanya.

Bahkan Hedi Ardia mengatakan merupakan bagian dari strategi marketing politik jitu yanng dilakukan Komeng untuk meraih suara, dan buktinya memang Komeng menjadi unggul mengalahkan petahana seperti Aceng Fikri dan Jihan Fahira.

Baca Juga: Komeng Makin Kedepan, Kini Tembus 346.454 Suara: Kalahkan Jihan Fahira dan Aceng Fikri, Pose Foto Melotot

Komeng mengatakan poses foto nyeleneh yang lain daripada yang lain yang digunakan pada surat suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Foto wajah Komeng yang yang ia gunakan sebagai profil foto Daftar Calon Tetap (DCT) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jawa Barat itu nampak lucu mengundang senyum.

“Soal foto waktu itu KPU (Komisi Pemilihan Umum) minta foto buat kertas suara. KPU sih menyarankan pakai pakaian ciri khas masing-masing atau pakaian adat katanya, tapi saya kasih foto yang itu, orang KPU nya ketawa,” tutur Komeng.

Komeng menuturkan, saat menyodorkan foto itu dirinya juga merasa ragu apa dibolehkan atau tidak oleh KPU. Namun ternyata foto wajahnya dengan pose itu akhirnya diperbolehkan karena tidak melanggar aturan.

Baca Juga: Aksi Komeng Ungguli Real Count KPU 8,59 Persen di Jawa Barat, Bikin Netizen Terharu

“Saya kasih yang itu (foto), cuma mau (tampil) beda saja. Saya suka yang tidak pasaran, mulai dari gaya hingga konsep melawak,” kata Komeng.

Pose fotonya yang unik dan jenaka itu ternyata mengundang perhatian masyarakat pemilih saat membuka surat suara. Melihat penampilan wajah Komeng di surat suara yang nampak lucu, mereka tergerak untuk mencoblosnya.

Masyarakat juga dibuat terkejut dengan adanya foro Komeng di Surat Suara. Pasalnya, komedian kelahiran 25 Agustus 1970 tersebut tak pernah nampak berkampanye baik secara langsung maupun melalui baliho.

Tak pelak, kehadiran Komeng di Pilpres 2024 di Daftar Calon Tetap (DCT) Dewan Perwakilan Daerah (DPD) untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Jawa Barat itu viral di media sosial dan menjadi sorotan.

Baca Juga: Komeng Ikut Calonkan Diri Kursi DPD RI, Dibanjiri Tuaikan Komentar Netizen: Gaya Melotot Lucu

Baca Juga: Sering Pindah Kuliah, Komeng Diwisuda Usia 47 Tahun

Lebih lanjut, mantan pembawa acara program televisi “Spontan” itu pun mengaku serius dalam mencalonkan diri sebagai DPD. Salah satu misinya adalah mewujudkan aspirasi seniman Tanah Air.

“Saya bisa mencontoh dari negara Korea Selatan, dengan seni budayanya dia bisa mengalahkan negara-negara lain, lewat seni budaya, drakor (drama Korea), K-pop, dan kulinernya juga, bahkan pemasukan ke APBN negaranya hampir 12 digit,"katanya.***

Editor: Ahmad R

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah