Instagramble Pisan! Lima Air Terjun di Sukabumi Ini Wajib Dikunjungi

- 27 Juli 2020, 10:37 WIB
Curug Awang di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Pikiran-rakyat.com)
Curug Awang di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. (Pikiran-rakyat.com) /

MEDIA PAKUAN -  Kabupaten Sukabumi menjadi surga bagi para traveller yang menyukai wisata alam terbuka. Dari sekian banyak obyek wisata yang ada di daerah paling selatan Jawa barat ini, air terjun atau dalam bahasa Sunda berarti Curug, merupakan destinasi yang paling diunggulkan.

Dari berbagai sumber, Tim Mediapakuan merangkumnya untuk anda. Inilah lima curug yang layak dikunjungi karena keindahan panoramanya dan yang pasti sangat Instagramble.

1. Curug Bibijilan

Beberapa waktu terakhir ini, Curuh Bibijilan menjadi populer bagi kalangan wisatawan yang menyukai tantangan. Sebab curug yang berlokasi di Kampung Lebak Nangka, Desa Kerta Angsana, Kecamatan Nyalindung, tersebut sangat cocok untuk dijadikan sebagai lokasi Climbing Shower.

Baca Juga: Sandiaga Uno fokus menjadi Youtuber

2. Curug Sawer

Curug yang berada di kawasan hutan di Kecamatan Kadudampit ini menjadi alternatif lain bagi para wisatawan yang berkunjung ke jembatan gantung atau Suspension Bridge yang ada di kawasan pegunungan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP).

3. Curug Sentral

Curug Sentral memiliki keunikan alam yang tiada bandingnya. Sebab kawasan air terjun yang berlokasi di Desa Jayanegara Kecamatan Kabandungan ini memiliki tujuh air terjun yang terbentuk dari aliran sungai yang sama.

4. Curug Awang

Berlokasi di kawasan Geopark Ciletuh, tepatnya di Desa Cibenda, Kecamatan Ciemas. Dalam kondisi pasang, curug ini memiliki aliran air yang cukup deras serta volume yang tinggi. Tak heran Curug Awang kerap disamakan dengan air terjun Niagara yang berada di Kanada.

Baca Juga: Hanya 1.000 orang yang boleh melaksanakan ibadah haji 2020

5. Curug Batu Tapak

Curug Batu Tapak merupakan obyek wisata yang berada di kaki Gunung Salak, tepatnya di Jalan Cangkuang, Kecamatan Cidahu. Air terjun ini sepertinya sangat cocok untuk dikunjungi oleh wisatawan yang tidak terlampau menyukai tantangan.

Pasalnya Curug Batu Tapak memiliki tinggi sekitar 1 meter dengan curahan air yang relatif rendah yang memancar ke dalam cekungan layaknya sebuah kolam alam. Airnya yang jernih dan menyegarkan kerap dijadikan sebagai lokasi untuk berendam.  

Editor: Toni Kamajaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah