Gagal pada Piala AFF U-19 2022, Shin Tae Yong akan Bawa Para Pemain Indonesia Jalani TC di Eropa

- 11 Juli 2022, 15:27 WIB
Pelatih kepala Shin Tae-Yong.
Pelatih kepala Shin Tae-Yong. /Antara Foto/Fakhri Hermansyah/

MEDIA PAKUAN - Timnas Indonesia harus tersingkir dari gelaran Piala AFF U-19 2022 yang diadakan di rumah sendiri dengan kalah head to head atas Vietnam dan Thailand pada grup A.

Indonesia U-19 sendiri telah memperlihatkan permainan yang cukup apik dari 5 laga yang telah dijalankan dalam babak fase grup.

Yang mana dalam 5 pertandingan Indonesia meraih 3 kemenangan dan dua kali hasil imbang dengan Vietnam dan Thailand dengan skor 0-0.

Baca Juga: Belajar Otodidak lewat Youtube, Tetsuya Yamagami Nekat Bikin Senjata dan Bom untuk Bunuh Mantan PM Jepang

Meskipun meraih poin yang sama 11 dengan Vietnam dan Thailand, Pasukan garuda harus gagal ke babak semifinal setelah kalah head to head.

Dengan kegagalan tersebut, pelatih Indonesia Shin tae Yong sekarang telah mengucapkan akan membawa para pemainnya kedua negara Eropa untuk menjalani TC.

Yang mana pada lawatan ke Eropanya tersebut dinyatakan akan tinggal hingga 50 hari untuk TC tersebut.

Baca Juga: Sempat Dituding Tidak Adil, Alvin Faiz Tunjukkan Kasih Sayang dengan Berkurban Atas Nama Yusuf dan Zayn

"Dengan dukungan penuh dari ketua umum PSSI Mochamad Iriawan kami akan berangkat ke Eropa" ujar Shin tae Yong.

Namun sebelum ke Eropa Shin tae Yong juga menyatakan bahwa para pemain akan lebih dulu melakukan TC di Jakarta untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 nanti.

Karena Indonesia akan berlaga pada Piala Asia U-20  2023 pada 14 hingga 18 September 2022 .

Pada piala Asia U-20 2023 kali ini Indonesia akan menjadi tuan rumah dan bergabung bersama Vietnam, Hongkong, dan Timor Leste.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Antaranews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah