Billie Ellish Menangkan Nominasi Lagu Bertema Bond pada Oscar 2022

- 28 Maret 2022, 13:48 WIB
Billie Eilish dan Finneas O’Connel penulis lagu tema James Bond ‘No Time To Die’
Billie Eilish dan Finneas O’Connel penulis lagu tema James Bond ‘No Time To Die’ /Instagram James Bond 007

MEDIA PAKUAN - Seorang bintang pop, Billie Eilish beserta saudara laki-lakinya, Finneas memenangkan ajang rewards "Oscars" 2022 dengan kategori Lagu Asli Terbaik di Academy Awards ke-94.

Billie Ellish dan Finneas tersebut memenangkan nominasi dengan lagu yang bertema di film James Bond "No Time to Die".

"Ini luar biasa saya bisa berteriak", kata Billie ketika memenangkan nominasi, dan disambung dengan ucapan terimakasih Finneas yang berterima kasih kepada orang tua mereka pada Senin, 28 Maret.

Baca Juga: Walikota Sukabumi Blak-blakan Stok Minyak Goreng Melimpah Namun Harga Tak Kira-kira

Judul lagu tersebut memiliki kesamaan dengan judul film James Bond yaitu "No Time to Die" itu, dirilis pada Februari 2020 lalu.

Billie dan Finneas memenangkan setelah mengalahkan nominator lainnya, seperti Lin-Manuel Miranda, Van Morrison, Diane Waren dan Beyonce.

Di antara nominator tersebut, Billie dan Finneas merupakan salah satu pemenang termuda dalam kategori Lagu Asli Terbaik, namun masih ada yang lebih muda dibandingnya.

Baca Juga: Bazar Murah Minyak Goreng di Kota Sukabumi, Ibu-ibu: Sekarang mah Rp50 ribu Cuma Cukup Minyak Goreng aja

Marketa Irglova, merupakan pemenang paling termuda selama berlangsungnya ajang rewards "Oscar", yaitu di umur 19 tahun pada tahun 2008.

Billie dan Fenneas memenangkan nominasi tersebut sekaligus menjadi penulis lagu Amerika pertama yang memenangkan kategori dengan tema "Bond".

Dari tema "Bond" yang diambil tersebut, tiga film yang bertema "Bond" terakhir adalah "Skyfall, "Spectre" dan "No Time to Die", seluruhnya dimenangkan Billie dan Fenneas.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah