Melamun Bukan Berarti Menyia-nyiakan Waktu! Berikut Penjelasan Lengkapnya

- 15 Desember 2021, 10:45 WIB
Ilustarasi Melamun.
Ilustarasi Melamun. /Pixabay/JerzyGorecki



MEDIA PAKUAN - Banyak yang bilang kalau melamun itu membuat pikiran tidak fokus dan hanya menyia-nyiakan waktu. 

Padahal, nyatanya ada banyak manfaat melamun untuk kesehatan dan produktivitas kerja.
 
Dalam kondisi tidak bersemangat dan tidak ada kegiatan, seseorang cenderung melamun dengan tatapan kosong. Apalagi jika sedang ada masalah pribadi ataupun pekerjaan.
 
 
Seseorang biasanya hanyut dalam lamunan ketika sedang duduk di depan komputer, saat istirahat, ataupun saat mendengarkan musik.

Menurut penelitian tim psikologi Harvard, manusia dalam 46,9% waktunya digunakan untuk melamun, kondisi dimana terputusnya pikiran seseorang dengan lingkungan sekitarnya.
 
Kesadaran seseorang menjadi kabur dan digantikan dengan khayalan yang menyenangkan, harapan atau ambisi dan dialami saat kondisi terjaga.
 

Melamun tidak selalu berarti aktivitas yang negatif, namun juga sebagai pertahanan diri untuk meredakan konflik yang sedang dialami seseorang.

Sering kali pekerjaan membuat banyak orang stres, jenuh, hingga akhirnya kehilangan fokus. Saat merasa tidak fokus cobalah untuk melamun sejenak.

Biarkan otak bekerja dengan ingatan yang menyenangkan, dan cobalah menjauhkan diri dari pekerjaan dan hal-hal rutin.
 
Menurut penelitian UC Barkeley, saat melamun banyak aktivitas yang terdeteksi, otak mengeksplor banyak hal dan akan lebih mudah menemukan ide positif dan kreatif.
 

Lalu bagaimana jika kita melamun saat dalam kondisi lemah atau stress, hal tersebut justru membuat otak bekerja lebih keras dan dapat meningkatkan kecemasan yang berlebihan.

Melamun terlalu sering atau lama juga menimbulkan masalah kesehatan mental, yaitu gangguan melamun maladaptif (maladaptive daydreaming).
 
Kecenderungan mengabaikan waktu dan keberadaan orang lain, hanya terus berfantasi. Sementara mimpi tersebut justru tidak diwujudkan dalam kehidupan nyata.

Ditandai dengan penurunan kemampuan untuk memfokuskan pikiran pada sesuatu, karena melamun membuat seseorang menjadi tidak mampu untuk memahami dan menangkap informasi maupun pembicaraan.*** M Hilman Hudori

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x