BTS 'Butter' Dianggap Mirip dengan 'You Got Me Down', Begini Konfirmasi Big Hit Music

- 23 Juli 2021, 12:41 WIB
ARMY Sebut BTS Harus Dibebaskan dari Wajib Militer JIka Dipanggil Untuk Acara Pemerintah
ARMY Sebut BTS Harus Dibebaskan dari Wajib Militer JIka Dipanggil Untuk Acara Pemerintah /koreaboo

Menanggapi hal tersebut, Big Hit Music pun langsung memberikan pernyataan resminya dan mengatakan tidak ada masalah mengenai hak cipta terkait lagu "Butter".

"Ini adalah lagu yang telah diselesaikan dan dirilis setelah menjalani proses konfirmasi dengan semua penulis lagu bahwa tidak ada masalah dengan lagu tersebut, dan juga tidak ada masalah saat ini terkait dengan hak lagu tersebut," ujar Big Hit Music dilansir Soompi pada Jumat.

"Namun, kami menyadari klaim bahwa ada masalah terkait hak cipta, tetapi meskipun demikian, hak musik tetap menjadi milik 'Butter'," imbuh Big Hit Music.

Baca Juga: Vicky Prasetyo Sibuk Berfilosofi, Kalina Ocktaranny: Gak Ada yang Lebih Penting Daripada Bini!

Sementara itu, Big Hit Music mengumumkan di WeVerse bahwa akan ada versi R&B remix dari lagu tersebut, BTS akan merilis versi remix dari 'Permission to Dance' .

Versi R&B remix ini digambarkan sebagai sebuah lagu dengan sensibilitas khas tahun 1990-an, di mana minim suara synth sehingga akan membuat pendengar lebih fokus pada vokal.

Lagu 'Permission to Dance' menyapu tangga lagu Gaon dan Oricon dan sekarang telah memenangkan tiga acara musik, dan membuat sejarah baru bagi BTS ketika melampaui hit grup sebelumnya "Butter" untuk posisi No. 1 di Billboard's Hot 100.***

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah