Posting Kegiatan Vaksinasi Dosis Keduanya, Akun Instagram Raffi Ahmad Dibanjiri Netizen

27 Januari 2021, 12:45 WIB
Raffi Ahmad menerima suntikan dosis kedua vaksin Covid-19. /Tangkapan layar YouTube.com/Sekretariat Presiden
 
MEDIA PAKUAN - Artis tampan Raffi Ahmad menjalani vaksinasi dosis kedua di Istana Negara, pada Rabu, 27 Januari 2021.
 
Dirinya menjalani vaksinasi dosis kedua bersama dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) serta Pejabat publik lainnya yang mengikuti vaksinasi tahap pertama.
 
Dilansir dari laman instagram pribadinya @raffinagita1717 ia mengunggah sebuah foto bersama presiden Jokowi.
 
Baca Juga: Tekan Krisis Keuangan dan Ekonomi Amerika Serikat, Pemerintah AS Salurkan Pinjaman 35 Miliar Dolar
 
 
 
 
"Alhamdulillah Vaksin Tahap 2 sudah berjalan lancar," tulisnya.
 
Dirinya mengatakan selalu respect dengan Jokowi yang menurutnya sangat rendah hati.
 
"Selalu Respect kepada Pa Presiden @jokowi yang selalu rendah hati, Sehat selalu ya Pa Presiden, Semoga Negara kita tercinta Indonesia selalu dilindungi Allah SWT," tulisnya.
 
Baca Juga: Heboh! Ucapan Selamat untuk Kapolri Listyo Sigit Prabowo Membanjiri dan Trending di Twitter
 
Postingan tersebut mendapar tibuan komentar dari netizen. Banyak netizen yang mengingatkan Raffi agar tidak melakukan keluyuran lagi setelah vaksinasi Covid-19.
 
"Jangan kelayapan lagi aa entar aa diserang lagi sama kubu sebelah," tulis akun @andraahmad14.
 
Baca Juga: Dikabarkan Berlabuh ke PSG? Bintang Barcelona Lionel Messi Pelajari Bahasa Prancis
 
"awas boskuh jangan terulang lagi tragedi pesta-pestanya mending dirumah aja sama keluarga," timpal akun @gani8436.
 
Sebelumnya diketahui setelah vaksinasi tahap pertama Raffi ketahuan sedang berpesta bersama teman-temannya.
 
Sontak hal tersebut menjadi sorotan dan menjadi kritikan pedas bagi Raffi Ahmad.***
Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Instagram @bpptkg

Tags

Terkini

Terpopuler