Mengarukan, contoh Khutbah Jumat Tema Nuzulul Quran Banjir Bonus dan Pahala

- 29 Maret 2024, 09:48 WIB
Ilustrasi Sholat Jumat
Ilustrasi Sholat Jumat /Pexels/Faheem Ahmad

شَهْرُ رَمَضَا نَ الَّذِيْۤ اُنْزِلَ فِيْهِ الْقُرْاٰ نُ هُدًى لِّلنَّا سِ وَ بَيِّنٰتٍ مِّنَ الْهُدٰى وَا لْفُرْقَا نِ 

Artinya " Bulan Ramadhan adalah (bulan) yang di dalamnya diturunkan Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu serta pembeda (anatar yang hak dan batil).

Dalam tafsir disebutkan bahwa bulan Ramadhan adalah bulan untuk pertama kalinya Al-Quran diturunkan pada Lailatul Qadar, yaitu malam kemuliaan, malam seribu bulan.

Berkaitan dengan peristiwa penting ini yaitu malam diturunkannya Al-Quran atau yang disebut sebagai Nuzulul Quran, ada beberapa ayat yang menjadi acuan untuk menetapkan waktu pewahyuan ini.

Ayat-ayat itu antara lain dalam Surah Al-Qodr yang mengisyaratkan bahwa Al-Quran diwahyukan pada malam Qodar.

Baca Juga: Penuh Hikmah! Inilah Khutbah Rasulullah Saw Di Akhir Bulan Sya'ban: 'Ramadhan Bulan Agung'

اِنَّاۤ اَنْزَلْنٰهُ فِيْ لَيْلَةِ الْقَدْرِ

"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al-Qur'an) pada malam qadar."

Yang kedua, dalam surah Adh-Dhukhan ayat 3 juga disebutkan bahwa "Sesungguhnya kami (mulai) menurunkan (Al-Quran) pada malam yang diberkahi (Lailatul Qodar). Sesungguhnya kamilah pemberi perangatan"

Beberapa informasi dari ayat tersebut, para ulama menetapkan bahwa Al-Quran diwahyukan pertama kali pada malam Lailatul Qodar, yaitu malam penuh kemuliaan dan keberkahan.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x