Jangan Lupa! Inilah 13 Gelar yang Diberikan Kepada Fatimah Az-Zahra: Putri Kesayangan Rasulullah SAW

- 12 Oktober 2022, 16:55 WIB
Fatimah putri Baginda Rasulullah
Fatimah putri Baginda Rasulullah /facebook/udin/

MEDIA PAKUAN - Fatimah Az Zahra merupakan anak Nabi Muhammad SAW dari Siti Khadijah yang paling dikenal karena kebaikan dan sifat mulianya.
 
Namanya pun memiliki arti 'Fatimah yang selalu berseri'.
 
Fathimah dilahirkan di Makkah, lima tahun sebelum Muhammad menerima wahyu pertama sebagai tanda kenabiannya.
 
 
Berikut ini 13 gelar yang diberikan kepada Fatimah Az-Zahra.
 
1. Al-Mubarakah
 
Gelar mulia ini disandarkan kepada Fatimah karena pancaran berkah darinya berupa lahirnya nasab keturunan Rasulullah dari beliau.
 
2. As-Shiddiqah
 
 
Alasan Gelar ini disematkan kepada Fatimah adalah karena beliau tidak pernah berbohong semasa hidupnya.
 
3. Az-Zakiyyah
 
Gelar Az-Zakiyyah diterima Fatimah karena ia selalu bersikap tenang, lembut, dan senantiasa menyucikan diri dari segala jenis dosa dan keburukan.
 
4. At-Tahirah
 
 
Gelar yang bermakna suci ini diberikan kepada Fatimah karena Allah menyucikan dirinya dari segala jenis najis dan kotoran seperti darah haid, nifas, dan lain sebagainya.
 
5. Ar-Radhiyah
 
Sikap Fatimah yang selalu ikhlas dan ridha terhadap segala keputusan Allah menjadi alasan Gelar ini pantas diterimanya.
 
6. Ummu Abihaa
 
Gelar Ummu Abihaa diberikan kepada Fatimah setelah ibunya wafat sehingga Fatimah menggantikan peran ibunya tersebut baik membantu berbagai macam urusan juga membela ayahnya.
 
 
7. Al-Muhaddatsah
 
Keistimewaan Fatimah yang bisa berkomunikasi dengan para malaikat menjadikannya mendapat Gelar Al-Muhaddatsah.
 
Atas dasar itu pula Fatimah selalu memiliki pandangan dan keputusan yang tepat seolah-olah dibimbing langsung oleh Allah 
 
8. Al-Mardhiyah
 
 
Fatimah Az-Zahra mendapat Gelar ini karena beliau telah diridhai Allah dan ditempatkan di derajat yang tinggi.
 
9. Az-Zahra
 
Gelar yang paling masyhur ini diperoleh Fatimah karena beliau diciptakan dari cahaya keagungan Allah hingga mampu menerangi langit dan bumi bahkan membuat para malaikat tertegun.
 
 
10. Sayyidatun Nisa Ahlul Jannah
 
Gelar ini diterima Fatimah karena beliau sudah pasti masuk surga, menjadi pemimpin kaum hawa, dan perempuan pertama yang akan menyusul Nabi Muhammad ke surga.
 
11. Al-Bathuul
 
Fatimah Az-Zahra diberi Gelar ini karena beliau selalu beribadah kepada Allah dan memiliki keutamaan lebih di berbagai aspek seperti ilmu, akhlak, adab, dan nasab.
 
12. Al-Haniyyah
 
 
Alasan gelar ini di berikan kepada Fatimah karena beliau merupakan seseorang yang penuh cinta kasih kepada siapapun.
 
Khususnya orang-orang terdekat Fatimah seperti Nabi Muhammad , Ali bin Abi Tholib (suaminya), anak-anaknya, anak yatim, dan kaum miskin.
 
13. Al-Haura'
 
 
Rasulullah  bersabda: "Putriku Fatimah adalah haura' (bidadari) para wanita keturunan Adam, dan ia tidak pernah mengalami haid."
 
Wallahu'alam.***
 
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x