Gegara Belajar dari Youtube, Pria Ini Dapat Omset hingga Rp16 Juta Per Hari dengan Berjualan Es Semangka India

- 10 Oktober 2021, 10:23 WIB
Gegara Belajar dari Youtube, Pria Ini Dapat Omset hingga Rp16 Juta Per Hari dengan Berjualan Es Semangka India
Gegara Belajar dari Youtube, Pria Ini Dapat Omset hingga Rp16 Juta Per Hari dengan Berjualan Es Semangka India /Youtube JAJAN RANGER/


MEDIA PAKUAN
- Zaman sekarang ini sudah banyak berbagai inovasi dari makanan dan minuman yang dibuat oleh para pedagang.

Para pedagang terus berinovasi membuat hal baru agar bisa menarik hati pembeli agar terus ramai.

Cukup banyak juga dari pedagang yang belajar inovasi baru dari Youtube, seperti yang dilakukan oleh salah satu pria sukses yang berjualan es semangka India.

Dilansir Media Pakuan dari kanal Youtube JAJAN RANGER pada Minggu, 10 Oktober 2021, pria bernama Dimas tersebut kini sudah memiliki empat cabang.

Baca Juga: Liverpool Meriahkan Perebutan Ousmane Dembele pada Transfer Musim Depan

Setiap cabangnya, dalam sehari pria itu bisa menghabiskan 50 semangka, maka ada 200 semangka lebih setiap harinya.

Ada tiga varian minuman yang ditawarkan yakni ada yang reguler Rp5 ribu, spesial Rp8 ribu dan yang jumbo Rp13 ribu.

"Es India ini terinspirasi dari Youtube, karena di Indonesia belum ada" ucap pria tersebut.

Omset per hari didapatkan Dimas dari setiap cabangnya yaitu Rp3 jutaan sampai 4 jutaan per hari.

Baca Juga: Gudang Bahan Kimia Terbakar Hebat di Padang, Ledakan Terdengar Tiga Kali

Maka jika dikalkulasikan, Dimas bisa mendapatkan Rp12 juta hingga Rp16 juta per harinya.

Namun untuk setiap sabtu dan minggu, pria tersebut bisa mendapatkan Rp5 juta per cabang.

Lokasi tempat berjualan Dimas yaitu berada di Condet Jakarta dan ia sudah memiliki 15 karyawan lebih.

Itulah salah satu pria sukses Indonesia dengan berjualan es semangka India.***

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Youtube JAJAN RANGER


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah