Kaget! Berdiri Kokoh dan Terawat, Inilah Patung Mata Satu 'Dajjal' di Jeddah Arab Saudi

23 November 2021, 11:20 WIB
Kaget! Berdiri Kokoh dan Terawat, Inilah Patung Mata Satu 'Dajjal' di Jeddah Arab Saudi /

MEDIA PAKUAN - Dajal adalah seorang tokoh dalam eskatologi Islam, munculnya dajjal merupakan salah satu tanda hari Kiamat.

Dajjal merupakan manusia yang mengingkari Allah SWT dan Rasululullah SAW. Sebenarnya ciri-cirinya sudah pernah dibahas dalam banyak hadis.

Salah satunya adalah hadis riwayat Abdullah Ibnu Umar RA. Berikut adalah bunyi dari hadis tersebut.

Baca Juga: Sejarah Pertamina yang Kini Menjadi Bahan Baku Minyak Terbaik di Dunia

“Rasulullah berdiri di depan para sahabat, maka Rasulullah memuji Allah yang memang ahlinya, kemudian beliau menuturkan tentang Dajjal, kemudian berkata: ‘Aku mengingatkanmu dan tidaklah setiap nabi kecuali mengingatkan kaumnya, tetapi akan aku katakana padamu perkataan yang tidak pernah dikatakan oleh para nabi kepada kaumnya. Sesungguhnya Dajjal itu bermata satu dan sesungguhnya Allah tidak bermata satu,” (HR Bukhari dan Muslim).

Nah, menariknya, di Arab Saudi sana, ada lo patung mata satu yang juga sering disebut sebagai simbol Dajjal yang terawat dengan baik.

Beberapa waktu lalu, YouTuber asal Indonesia yang bekerja di Arab Saudi sempat menghebohkan dunia maya.

Dia adalah Alman Mulyana, seorang TKI yang memperlihatkan keberadaan patung dajjal atau illuminati di salah satu daerah Arab Saudi.

Baca Juga: Viral Pernikahan Atlet Voli bikin Ngilu, Warganet : Untung bukan Tolak Peluru

Padahal, patung adalah benda yang dilarang dalam Islam dan kerap diperdebatkan sejumlah negara termasuk Indonesia.

Alman Mulyana mengunggahnya pada 12 Juli 2019 lalu. Patung ini berada di sebuah taman. Tamannya nggak begitu spesial, sih. Tapi patung mata satu ini sangatlah unik dan menarik perhatian karena ukurannya juga cukup besar.

Yang bikin heran, di Arab Saudi, patung ini justru nggak begitu dipedulikan. Kalau menurut Alman, warga Arab nggak memusingkannya tanpa ada demo atau bahkan kritikan dari satu orang pun.

Baca Juga: Demi Janda Penulis Novel Erotis , Xavier Novell Mengundurkan Diri Dari Uskup

Alman juga bilang kalau warga sana lebih tertarik menjalankan agamanya dengan baik alih-alih memusingkan karya seni seperti itu.

Patung ini sudah ada sejak 1998 lalu, lo. Arsitek dari patung ini adalah Cesar Baldaccini dari Prancis. Meski sering dikira sebagai patung Dajjal, sebenarnya patung mata satu hanyalah bagian dari serial patung-patung tentang anggota tubuh yang dia buat seperti The Thumb (Ibu Jari), dan The Fist (Siku). Kalau yang satu mata ini sih dikenal sebagai The Eye.

patung ini ada di Jeddah Sculpture Museum. Patung ini dibuat dari bahan perunggu dengan ketinggian 500 cm.***

Sumber : YouTube Alman Maulana

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler