Buah dari Kesabaran Selama 9 Tahun di Arab Saudi, TKI Suami Istri Ini Dapat Uang Rp614 Juta dari Majikan

5 September 2021, 12:30 WIB
Buah dari Kesabaran Selama 9 Tahun di Arab Saudi, TKI Suami Istri Ini Dapat Uang Rp614 Juta dari Majikan /

MEDIA PAKUAN - Ujian dan cobaan para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) maupun Tenaga Kerja Wanita (TKW) di Arab Saudi tiada henti menerjang.

Diantara mereka para TKW dan TKI ada yang bisa bertahan dan ada juga yang memilih mundur untuk pulang lagi ke Indonesia, karena tidak kuat menahan ujian dan cobaan.

Mereka para TKI dan TKW yang selalu bertahan dan sabar ketika ditimpa musibah, sudah pasti akan mendapatkan buah dari kesabarannya itu.

Baca Juga: 3.000 Penduduk Desa di India Melakukan Ritual Pemuja, Kematian Sapi Babuji Sebagai Jelmaan Dewa Krisna

Hal tersebut pernah dialami oleh sepasang suami istri yang menjadi TKI di Arab Saudi selama 23 tahun.

Melansir Media Pakuan dari kanal Youtube FITRIA DENAFA pada Minggu, 5 September 2021, sepasang suami istri tersebut berasal dari kampung yang sama di Kota Malang.

Sang suami bernama Yasin dan istrinya bernama Hasanah, sejak awal datang ke Arab Saudi sudah bekerja di Kota Thaif dengan menggunakan visa supir dan pembantu.

Berselang 2 tahun bekerja, majikan dari mereka akhirnya bangkrut sehingga membuat mereka tidak digaji selama 9 tahun.

Baca Juga: Penakut Jangan Coba-coba Nonton, 5 Kata Kunci Youtube yang Patut Dihindari oleh Penakut

Selama 9 tahun suami istri tersebut hanya bisa bersabar dan menunggu majikan membayar semua gaji yang belum dibayar.

Gaji mereka selama 9 tahun itu sebanyak 160 ribu riyal atau sekitar Rp614 juta.

Suami istri asal Malang itu sempat digoda untuk pindah majikan oleh teman-temannya, namun mereka tetap bertahan dan bersabar karena tidak rela membiarkan gaji 9 tahunnya hilang begitu saja.

Akhirnya penantian panjang mereka terbayar juga, saudara dari majikannya membayar semua gaji yang belum dibayarkan kepada mereka berdua.

Namun saudara majikan memberikan syarat kepada mereka jika ingin semua gajinya dibayar.

Saudara majikan menyuruh mereka untuk membuat surat keluar dari Arab Saudi dan harus pindah kerja bersamanya.

Baca Juga: 5 Makanan Wajib Ibu Hamil, Bayi Sehat dan Cerdas

Setelah semuanya dibayarkan, suami istri itu pulang ke Indonesia dan membeli sebidang tanah untuk membuat usaha.

Tanah yang dibeli oleh kedua TKI itu ternyata muncul sumber air tanpa harus digali, sehingga mereka menjual air bersih ke kampung-kampung.

Berselang beberapa bulan mereka berdua kembali lagi ke Arab Saudi untuk bekerja di saudara majikan yang dulu.

Demikianlah cerita dari seorang sepasang TKI suami istri yang bersabar selama 9 tahun tidak digaji oleh majikan.***

sumber: Youtube FITRIA DENAFA

Editor: Popi Siti Sopiah

Tags

Terkini

Terpopuler