Balawista Palabuhanratu Ingatkan Pengunjung Pantai agar Taat Protokol Kesehatan

- 31 Oktober 2020, 09:21 WIB
Ilistrasi/ISTIMEWA
Ilistrasi/ISTIMEWA /

“Sosialisasi, edukasi, maupun imbauan aturan protokol kesehatan tak hanya langsung ke personal wisatawan maupun pengelola hotel dan restoran. Tapi juga dilakukan secara mobile menggunakan pengeras suara," tegas Asep.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Sulbar Bertambah Sebagian Besar dari Tiga Kabupaten Ini

Jika saat kondisi normal mereka menggunakan pakaian sebagaimana pejaga pantai, pada pagebluk Covid-19 ini para relawan Balawista melengkapi diri dengan alat pelindung diri (APD). Mereka memberikan contoh sekaligus melindungi diri agar mereka tak terpapar virus korona.

"Pasti, petugas kami di lapangan selalu menggunakan masker saat beraktivitas. Ini bentuk upaya safety karena kita gak pernah tahu dari mana virus korona itu akan menularkannya," jelas Asep.

Asep meminta kerja sama dari para wisatawan maupun para pengelola restoran dan hotel agar mengimplementasikan aturan penerapan protokol kesehatan. Sebab, jika aturan itu tak dipenuhi, dikhawatirkan akan memicu terjadinya kasus-kasus baru covid-19 di Kabupaten Sukabumi.

"Jika ingin berlibur aman, patuhi apa yang diimbau para petugas penyelamat saat berada di kawasan pantai. Termasuk mematuhi protokol kesehatan," tandasnya.***

Halaman:

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah