Aksi Mantek alias Mencari Musuh Digagalkan, 3 Pelajar MTs Sukabumi Diamankan Polsek Warudoyong: Amankan Gir

- 27 Juli 2023, 17:56 WIB
Ilustrasi Tawuran Pelajar di Sukabumi
Ilustrasi Tawuran Pelajar di Sukabumi /Pikiran rakyat/
 
MEDIA PAKUAN - Aksi tawuran pelajar di Kota Sukabumi berhasil digagalkan warga dan personil Kepolisian Resort (Polres) Sukabumi Kota.
 
Polisi berhasil mengamankan tiga  pelajar dari salah satu sekolah MTs Kabupaten Sukabumi.
 
Para pelajar yang diduga akan melakukan mantek atau cari musuh diamankan polisi berkat laporan warga. Mereka  mencurigai gerak-gerik para pelajar tersebut.
 
Polisi tidak hanya menggiring para pelajar yang rata-rata berusia dibawah umur. Tapi turut serta mengamankan sejumlah barang bukti.
 
 
Mereka akan terlibat tawuran persis di Jalan Lingkar Selatan, tepatnya di Kampung Cikareo, Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, 
 
Sebuah gir sepeda motor yang dimodifikasi kinibtelah disita dan diamankan polisi sebagai barang bukti.
 
Kapolsek Warudoyong Polres Sukabumi Kota, AKP Iman Retno, mengatakan kejadian tersebut berawal dari adanya laporan masyarakat.
 
 
Polisi segera bergerak dan pelajar yang menggunakan sepeda motor sambil memutar-mutarkan gir sepeda motor yang dimodifikasi.
 
“Jadi kemarin kita mengamankan tiga pelajar setingkat SMP atau MTS, yang diduga akan tawuran. Mereka cuman satu motor bonceng tiga, dari arah Sukaraja mengarah ke jalur,” ujar Iman.
 
Setelah diamankan, kata Iman, pihaknya meminta keterangan dari tiga pelajar tersebut. Kepada penyidik, mereka mengaku sedang mencari musuh dari pelajar lain yang ditemui secara acak di jalan.
 
 
“Jadi mereka itu tidak janjian dengan sekolah lain, mereka mah hanya jalan aja. Jadi mereka hanya mencari musuh, istilahnya mereka mau mantek,” ungkapnya.
 
Iman mengatakan aksi para pelajar  dapat digagalkan kepolisian.
 
“Alhasi berkat laporan dari masyarakat yang melihat mereka di jalan langsung melaporkan ke kami, dan kebetulan kami juga sedang melaksanakan patroli, sehingga kami bisa mengamankan tiga pelajar itu,” jelasnya.
 
 
Hingga saat ini, sambung Iman, pihaknya melaksanakan pembinaan kepada tiga pelajar tersebut di Mapolsek Warudoyong.
 
Selain itu,  kata Iman sudah memanggil pihak sekolah dan juga pihak orang tua untuk bersama-sama membina tiga pelajar tersebut.
 
“Langkah selanjutnya kita melaksanakan pembinaan. Jadi setiap hari kita bina di Polsek. Mudah-mudahan mereka jera,"katanya.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x