Peluk Achmad Fahmi kepada Ridwan Kamil atas Kepergian Eril

- 6 Juni 2022, 11:53 WIB
Peluk Achmad Fahmi kepada Ridwan Kamil atas Kepergian Eril
Peluk Achmad Fahmi kepada Ridwan Kamil atas Kepergian Eril /Instagram @achmadfahmi.smi
 
MEDIA PAKUAN - Musibah yang dialami oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil usai kehilangan anak sulungnya Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril mendapat doa dan empati dari publik.
 
Tak terkecuali dari kepala daerah yang dipimpinnya, salah satunya Walikota Sukabumi Achmad Fahmi.
 
Achmad Fahmi beserta istri serta rombongan pemerintah daerah Kota Sukabumi tampak hadir dalam momen takziah di tempat Ridwan Kamil Gedung Pakuan Bandung Jawa Barat.
 
 
Setelah sejumlah pejabat daerah hingga negara mengirimkan doa dan dukungan moral untuk Ridwan Kamil, Achmad Fahmi juga bersilaturahmi dengan gubernur Jawa Barat itu.
 
"Duka yang mendalam atas kesedihan yang dialami Pak Gubernur dan keluarga dapat kami rasakan pada saat berpelukan erat siang tadi di Gedung Pakuan," kata Achmad Fahmi melalui akun Instagram pribadinya.
 
"Sebagai sahabat, kedatangan kami selain untuk memberikan dukungan moril, juga dalam rangka menyampaikan doa-doa terbaik dari seluruh warga Kota Sukabumi untuk Ananda Eril tercinta," ungkapnya.
 
 
Achmad Fahmi menaruh rasa empati atas kepergian Eril yang hilang di Sungai Aare Bern Swiss sejak Kamis 26 Mei 2022.
 
"Dan Pak Gubernur @ridwankamil serta Ibu @ataliapr beserta keluarga semoga senantiasa diberi kekuatan, kesabaran, ketabahan dan keikhlasan atas takdir yg telah ditetapkan oleh Allah SWT. Tetap tegar Gubernur kami dan kami yakin engkau mampu melalui masa2 berat ini. Al-Faatihah," ucapnya.
 
Sementara itu pencarian terhadap Eril belum membuahkan hasil hingga hari ini. Tim SAR gabungan dari otoritas Swiss KBRI, juga interpol terus mengintensifkan pencarian Eril meskipun pihak keluarga Ridwan Kamil telah mengikhlaskan kepergiannya.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Instagram @achmadfahmi.smi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x