Catatan Arus Mudik 2022 Sukabumi, Meski Volume Kendaraan Meningkat: Nol Kecelakaan

- 12 Mei 2022, 20:49 WIB
PEMUDIK menggunakan sepeda motor melintas di Jalan A.H. Nasution, Kota Bandung, Selasa, 10 Mei 2022./DARMA LEGI/GM
PEMUDIK menggunakan sepeda motor melintas di Jalan A.H. Nasution, Kota Bandung, Selasa, 10 Mei 2022./DARMA LEGI/GM /
 
MEDIA PAKUAN - Angka kecelakaan lalu lintas (laka lantas) di wilayah Sukabumi selama arus mudik lebaran Idul Fitri 2022 dipastikan nihil.
 
Satuan lalu lintas Polres Sukabumi tidak menemukan satu pun kecelakaan yang terjadi dari semenjak mulai arus mudik hingga arus balik.
 
 
 
Zero Accident pada arus mudik tahun ini berbanding terbalik dengan tahun 2021 yang mana terjadi tiga kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota yang memakan satu korban jiwa dan tiga orang luka luka.
 
"Berdasarkan data yang kami miliki, pada masa arus mudik maupun arus balik lebaran tahun 2022 ini, untuk angka kecelakaan lalu lintas, zero accident (tidak ada kecelakaan)," ucap Tejo, Kamis 12 Mei 2022.
 
 
Meskipung angka kendaraan yang melintas jumlahnya meningkat, namun Tejo memastikan tidak ada satu pun kecelakaan yang terjadi.
 
"Untuk tahun ini, alhamdulilah tidak tercatat satupun adanya data kecelakaan selama arus mudik maupun arus balik di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota," tuturnya.
 
 
"Kita sangat bersyukur kembali, dengan zero accident pada masa mudik dan masa arus balik lebaran tahun ini. Meskipun angka peningkatan kendaraan maupun penumpang yang melakukan perjalanan selama Operasi Ketupat Lodaya 2022, jumlahnya justru meningkat," ungkapnya.
 
Berdasarkan data dari Satlantas Polres Sukabumi Kota selama arus mudik dan arus balik, tercatat ebanyak 5,834 penumpang yang datang pada arus mudik, dan sebanyak 1,469 kendaraan yang tercatat masuk.
 
 
Sementara untuk arus balik tercatat 1.644 kendaraan yang melayani keberangkatan penumpang dari Terminal Tipe A Sukabumi, dengan total 12.531 penumpang.
 
"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pengguna jalan, yang telah mematuhi aturan selamat berkendara selama masa mudik maupun arus balik kemarin," paparnya.
 
 
"Serta bagi seluruh personel Satlantas Polres Sukabumi Kota yang bertugas selama masa arus mudik dan arus balik kemarin, saya ucapkan terima kasih," ujarnya.***

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x