Disambar Petir, Satu Unit Rumah Warga di Sukabumi Rusak: Seorang Warga Terhempas dan Luka Serius

- 21 Februari 2022, 19:29 WIB
Seorang warga di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi terbaring lemah pasca di sambar petir
Seorang warga di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi terbaring lemah pasca di sambar petir /Manaf muhammad/
 
MEDIA PAKUAN - Cuaca hujan berintensitas tinggi yang mengguyur wilayah Sukabumi juga disertai petir. Akibatnya sebuah rumah warga secara tak diduga tersambar petir.
 
Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Ciemas, Sukabumi Idrus Stansyah membenarkan insiden yang terjadi pada Minggu 20 Februari 2022 tersebut.
 
 
Idrus mengatakan peristiwa tak terduga itu berawal ketika Kusnadi (40) beserta keluarga sedang berkumpul di rumahnya yang berlokasi di Kampung Cimapag Bojong genteng RT 003 RW 002 Desa Ciemas Kecamatan Ciemas kabupaten Sukabumi.
 
Ketika itu hujan deras turun di wilayah Ciemas Sukabumi cukup lama. Tiba tiba Kusnadi sekeluarga yang sedang berkumpul dikejutkan oleh sambaran petir.
 
 
"Pukul 15.30 WIB kondisi cuaca di tempat kejadian hujan dengan intensitas lebat disertai petir. Satu bangunan Rumah tersambar petir yang mengenai KWH rumah dengan kondisi rumah rusak ringan pemilik rumah atas nama Kusnadi," kata Idrus Senin 21 Februari 2022.
 
"Waktu kejadian pemilik rumah sedang ada di dalam rumah berkumpul bersama keluarga suami istri, anak (3 orang) dan mertua," ungkapnya.
 
 
Idrus mengungkapkan satu korban mengalami luka akibat insiden tersebut. Adalah istri dari Kusnadi yakni Elas (35) yang terkena percikan api dari KwH yang tersambar petir. Sementara korban jiwa nihil.
 
"Istri kusnadi tersambar api dari KWH saat kejadian yang mengenai badan, tidak ada luka hanya masih merasa ketakutan dengan kejadian tersebut. Tidak ada korban jiwa, istri yang terkena sambaran api sementara masih istirahat untuk memulihkan kesehatan dan rasa ketakutan pasca kejadian," ucapnya.
 
 
Rumah yang ditempati keluarga Kusnadi mengalami kerusakan ringan dengan bagian atap dan KwH yang rusak tersambar petir. Untuk perkiraan kerugian masih dalam penghitungan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi.***
 

Editor: Ahmad R

Sumber: Media Pakuan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah