Detik Detik Tiga Balita dan Ibunya, Selamat dari Hantaman Banjir di Kota Sukabumi

- 10 November 2021, 14:13 WIB
Detik Detik Tiga Balita Bersama Ibunya Selamat dari Banjir di Kota Sukabumi
Detik Detik Tiga Balita Bersama Ibunya Selamat dari Banjir di Kota Sukabumi /By Manaf Muhammad/MediaPakuan.com/

PMI Kota Sukabumi menerima laporan mengenai tiga anak dan ibunya yang terjebak banjir di dalam rumah sekitar pukul 18.00 WIB. Laporan tersebut langsung ditanggapi dengan gesit ke lokasi kejadian.

"Kami mendapatkan laporan ada tiga balita warga Kelurahan Sudajaya Hilir, Kecamatan Baros, yang terkepung banjir bersama ibunya di dalam rumahnya selama kurang lebih sekitar tiga jam. Tidak menunggu lama, kami langsung menurunkan sejumlah personel untuk menyelamatkan dan mengevakuasi korban," ucap Staf Pelayanan PMI Kota Sukabumi Dinar Muhamad.

Tim menuju lokasi dilengkapi dengan peralatan penunjang untuk evakuasi ibu tiga anak tersebut. Tanpa hambatan berarti empat penghuni rumah berhasil dibawa ke tempat aman.

Baca Juga: Gila! Pengakuan Penjaga Kamar Mayat, Akui Berulangkali Melakukan Seks dengan Mayat-mayat Wanita

"Dalam operasi ini PMI menurunkan 10 personel dan menerjunkan perahu karet, kendaraan taktis bak terbuka, serta ambulans untuk membantu evakuasi dan penanganan dampak bencana lainnya," tandasnya.

Hujan deras yang terjadi di Kota Sukabumi sejak siang hingga malam hari menyebabkan banjir terjadi di beberapa titik salah satu yang paling parah di Jalur Lingkar Selatan tepatnya di Terminal KH Ahmad Sanusi Tipe A.

Air meluap dari drainase di depan pintu masuk yang dipenuhi sampah sehingga pemukiman warga Kota Sukabumi yang berada di sekitar lokasi ikut terendam banjir.

Pada pukul 21.00 WIB intensitas hujan di Kota Sukabumi menurun dan air yang merendam sejumlah rumah warga mulai menyurut.***

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah