Perkiraan Cuaca Kota Sukabumi Hari Ini 13 Agustus 2021: Waspada Hujan di Siang Hari

- 13 Agustus 2021, 06:45 WIB
Ilustarasi perkiraan cuaca Kota Sukabumi hari ini Jumat 13 Agustus 2021
Ilustarasi perkiraan cuaca Kota Sukabumi hari ini Jumat 13 Agustus 2021 /Pixabay
 
MEDIA PAKUAN - Perkiraan cuaca Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan, Kota Sukabumi akan diguyur hujan pada Jumat, 13 Agustus 2021.
 
Sebelumnya, perkiraan cuaca ini akan dimulai pada pukul dari pukul 07.00 WIB dengan cerah berawan di langit Kota Sukabumi. 
 
Tiga jam kemudian kondisi cuaca di Kota Sukabumi sempat berubah menjadi berawan hingga siang hari pukul 13.00 WIB. 
 
Warga harap waspada lantaran usai cuaca berawan akan terjadi guyuran hujan yang disertai petir dari pukul 13.00 WIB. 
 
 
Hujan petir berlangsung cukup lama terhitung dari siang hingga malam hari pukul 19.00 WIB.  Namun hujan yang mengguyur belum berakhir total melainkan hanya turun intensitasnya menjadi ringan dari pukul 19.00 WIB hingga 22.00 WIB. 
 
Usai hujan mengguyur cukup lama, Kota Sukabumi akan mengalami kembali kondisi cuaca berawan di malam hari. 
 
Langit malam Kota Mochi akan didominasi cuaca berawan hingga pagi hari keesokannya pukul 07.00 WIB. 
 
Selain itu suhu udara yang berlangsung di Kota Sukabumi hari ini mencapai 21 hingga 32°C disertai kelembaban udara 60 hingga 95 persen dan kecepatan angin 20 km per jam.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x