Luhut Binsar Panjaitan: Pembagunan Kawasan Ujung Genteng Sukabumi Jadi Prioritas Pemerintah Pusat

- 24 Februari 2021, 16:21 WIB
Pantai Ujung Genteng Destinasi Wisata Sukabumi
Pantai Ujung Genteng Destinasi Wisata Sukabumi /Istagram/jelajahalamsukabumi/

Menurutnya wilayah selatan Kabupaten Sukabumi khususnya Ujunggenteng memiliki potensi yang luar biasa, terutama dari segi wisata dan perikanan.

"Potensi Ujunggenteng sangat luar biasa. Makanya harus ada pembangunan. Sehingga, masyarakat di sana bisa merasakan manfaatnya," katanya.

Baca Juga: PKAKN Setjen DPR Sebut Data Penyaluran BPUM UMKM di Kabupaten Sukabumi Masih Bermasalah, Coba Simak

Berkaitan dengan rencana pembangunan kawasan Ujung genteng, Luhut Binsar Panjaitan mengaku dirinya telah melakukan koordinasi dengan berbagai kementerian.

Ia menyebut berbagai berbagai persiapan perlu dilakukan oleh setiap kementerian dan lembaga terkait, seperti menyiapkan akses seperti pertanahan, air, jalan, listrik, dan lainnya.

"Tata ruang murupakan salah kunci dalam pengembangan kawasan Ujung Genteng. Jangan sampai ada pembangunan yang tidak bagus," tandasnya.

Sementara itu, Plh Bupati Sukabumi Zainul S menjelaskan, kawasan Ujung Genteng telah masuk dalam kawasan pariwisata dan perikanan di dalam tata ruang Kabupaten Sukabumi.

Baca Juga: Video Kerumunan Kunjungan Presiden Jokowi di Maumere NTT, Mardani Ali Sera: Pemimpin Tidak Memberi Contoh

"Pembangunannya pasti akan lebih tertata. Kami pun bersyukur, pembangunan kawasan Ujunggenteng mendapatkan dukungan penuh dari pemerintah pusat," ungkapnya.

Bahkan berbagai kebutuhan pembangunan Ujung Genteng akan difasilitasi oleh pemerintah pusat, mulai dari akses jalan serta fasilitas yang lainnya.

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah