Tingkatkan Minat Baca, Kapolres Sukabumi Kota Bagikan Buku di Kampung Tangguh

- 18 Februari 2021, 21:02 WIB
Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni membagikan buku kepada anak-anak/ISTIMEWA
Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni membagikan buku kepada anak-anak/ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni membagikan bahan literasi berupa buku di sela-sela kegiatan pengecekan Kampung Tangguh dan Posko PPKM skala Mikro, Kamis 18 Februari 2021.

Aksi tersebut Sumarni lakukan terutama untuk anak-anak yang dibagikan buku cerita agar menumbuhkan kebiasaan gemar mambaca sejak dini.

"Pembagian buku untuk anak-anak ini memang selalu kami sempatkan saat kami melakukan pengecekan kesiapan PPKM Skala Mikro dan Kampung Tangguh di wilayah," ujar Sumarni.

Baca Juga: Pandemi Belum Mereda! Polres Sukabumi Kota Bagi-bagikan Buku Kepada Pelajar, Sumarni: Awas Pakai Masker

Anak anak juga diberikan sosialisi edukasi untuk selalu menerapkan protokol kesehatan 5M (mencuci tangan, menjaga jarak, memakai masker, mengurangi, dan menghindari kerumunan) dalam berkegiatan sehari hari.

Kegiatan membaca juga ditumbuhkan agar menjadi kegiatan anak-anak selama masa pandemi di rumah saja.

Seperti diketahui, masyarakat Indonesia harus selalu ditumbuhkan minat membaca sejak dini agar tidak menambah wawasan dan juga dapat menangkal isu-isu hoaks.

Baca Juga: Makin Sulit Dikendalikan! Tembus 3. 000 Lebih Kasus Positif Covid 19 di Kota Sukabumi, GTPP: Sembuh Bertambah

"Jadi selain mengecek protokol kesehatan, kesiapan posko PPKM skala Mikro dan Kampung Tangguh, kami juga tetap mengajak masyarakat khususnya anak-anak untuk tetap belajar dan gemar membaca sehingga masa pandemi ini bukanlah menjadi penghalang bagi mereka untuk terus mencari ilmu," lanjutnya.(Manaf Muhammad)

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x