Polres Sukabumi Kota Bantu Pembangunan Rutilahu

- 5 Januari 2021, 20:39 WIB
Mak Sarah membuka kunci rumahnya lagi setelah selesai direnovasi didamping Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni/DOK HUMAS POLRES SUKABUMI KOTA
Mak Sarah membuka kunci rumahnya lagi setelah selesai direnovasi didamping Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Sumarni/DOK HUMAS POLRES SUKABUMI KOTA /

MEDIA PAKUAN-Polres Sukabumi Kota membantu pemugaran rumah tidak layak huni seorang warga di Kecamatan Sukabumi, Kota Sukabumi, Selasa 5 Januari 2021.

Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni menyerahkan kunci rumah sebagai peresmian telah layak untuk dihuni kembali setelah direnovasi sebelumnya.

“Hari ini kami Polres Sukabumi kota bersama tokoh masyarakat yang juga sekaligus sebagai donatur dalam pembangunan rutilahu (rumah tidak layakj huni) seorang warga yang bernama Mak Sarah, memberikan kunci rumahnya karena pembangunan rutilahunya sudah selesai,” kata Sumarni.

Baca Juga: Resah Suara Bising, Personil Polres Sukabumi Kota Hentikan Laju Pengendara ABG

Mak Sarah warga Kampung Bobojong RT 01/08 Desa Perbawati Kecamatan Sukabumi Kota Sukabumi.

“Alhamdulilah, kegiatannya berjalan lancar, Mak Sarah juga merasa senang, warga masyarakat juga merasa senang karena ada masyarakat yang memperhatikan masyarakat yang lain,” kata Kapolres.

Kapolres mengajak masyarakat untuk bekerja sama dalam membantu pemugaran salah satunya H. Mamat Karyana, salah satu tokoh pengusaha di Kecamatan Sukabumi.

Baca Juga: Usia 35 Bisa Ikut Seleksi CPNS 2021, Cek Persyaratannya

Selain itu, bantuan juga termasuk peralatan rumah tangga yaitu sofa, kasur, dan lemari pakaian.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x