Kasus Covid 19 Masif di Kota Sukabumi, Ajat Sudrajat : Kemungkinan Operasi Masker Seminggu Sekali

- 26 Desember 2020, 16:26 WIB
Kasus Covid 19 Kota Sukabumi
Kasus Covid 19 Kota Sukabumi /MEDIA PAKUAN
 
MEDIA PAKUAN - Kota Sukabumi mengalami peningkatan kasus Covid 19 secara pesat dalam beberapa hari terakhir, di mana hal itu terlihat dari data teranyar satuan tugas gugus Percepatan Penanganan (Satgas GTPP) Covid 19.

Satgas GTPP menyebutkan kasus positif Covid 19 di Sukabumi bertambah sebanyak 42 orang menjadi 1.749 dan kematian dengan total 55 korban.
 
Baca Juga: Kasus Covid 19 di Kecamatan Citamiang Terus Meningkat Dua Bulan Terakhir, Segini Totalnya

Berangkat dari fakta tersebut, kemungkinan terkait protokol kesehatan akan terus diperketat kepada warga yang beraktifitas di luar rumah.

"Kemungkinan operasi razia masker bisa satu minggu satu kali" kata kepala bidang penegakan peraturan daerah Satpol PP Kota Sukabumi Ajat Sudrajat, Sabtu 26 Desember 2020.

Selain itu, Kota Sukabumi merupakan daerah transit bagi masyarakat yang melintas ke Jakarta, Bogor, atau Bandung.
 
Baca Juga: Seru Abis! Begini Antusiasme Para Atlet Silat Jabar Bermain Boles & Tampil di Hadapan Santri Al Fath

Menurut data yang terkumpul, para pelanggar protokol kesehatan banyak juga yang berasal dari luar Kota Sukabumi.

"Itu hampir berimbang antara penduduk yang ada di wilayah kota dengan yang di luar Kota Sukabumi" lanjutnya.

Itu juga yang menjadi kesulitan karena masyarakat Kota Sukabumi sudah mengetahui Peraturan Walikota No. 36 tahun 2020 sementara warga luar kota belum tentu mengetahuinya.
 
Baca Juga: Daftar Hp 4 Jutaan Akhir Tahun 2020, Harga dan Performanya Seimbang

"Cukup sulit memantau karena pergantian manusianya setiap hari berubah, mereka yang datang ke kota Sukabumi tidak itu itu saja orangnya" tutupnya.

Ia juga mengatakan akan konsisten dalam penegakan terhadap pelanggar protokol kesehatan. *** (Manaf Muhammad) 

Editor: Siti Andini


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x