Enam Bulan Kosong, Walikota Sukabumi Lantik Pejabat Teras

28 Agustus 2020, 20:38 WIB
Ilustrasi PNS harus netral / MEDIA PAKUAN /
 
MEDIA PAKUAN- Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi melantik sejumlah pejabat tinggi dilingkungan Pemerintah Kota Sukabumi. 
 
Pelantikan pejabat eselon II, menduduki lima  posisi yang enam bulan  sebelumnya kosong. 
 
Pelantikan yang berlangsung diruangan utama Balaikota Sukabumi itu,  Achmad Fahmi mengatakan merupakan tahap pertama. 
 
Baca Juga: Belum Dapat BLT Subsidi Gaji? Masih Ada Kesempatan Pendaftaran Hingga Akhir Agustus 2020
 
"Karena masih ada dinas terkait yang masih belum terisi. Seperti Dinas Kesehatan, Bappeda dan Diskomimpo," katanya. 
 
Ahmad Fahmi tidak hanya melantik Tejo Condro Nugroho menjadi asisten Pemerintah Sekretariat Daerah. 
 
Tapi melantik Een Rukmini untuk menduduki  Inspektur dan Asep Suhendrawan menjadi Kepala Kepegawaian dan Pengelolaan Sumber Daya Manusia, Kota Sukabumi. 
 
Baca Juga: Petani Cabai Sukabumi Merugi, Hasil Tanaman Dibiarkan Tidak Dipanen
 
" Selain itu, kamipun melantik Ayi Jamiat menjadi Kadis Koperasi, UKM, Perdagangan dan Perindustrian,"katanya.
 
Sementara Andang Tjahjandi, dilantik menjadi Kepala Badan Pengelolaan dan Keuangan Daerah. 
 
Selain pejabat eselon II, kata Achmad Fahmi, adanya rotasi dan pengukuhan enam dari tujuh camat dan lurah.
 
Baca Juga: Dua Pelaku Bom Bunuh Diri di Filipina Diduga WNI. Ini Jawaban Kemenlu
 
"Rotasi dilakukan sesuai kebutuhan," katanya. ***
 
 
 

Editor: Ahmad R

Tags

Terkini

Terpopuler