13 ASN yang Pensiun Diberi Penghargaan oleh Walikota Sukabumi

31 Maret 2023, 21:22 WIB
Walikota Sukabumi Achmad Fahmi memberi penghargaan kepada ASN yang purna bakti. /Doc. Portal Sukabumi Kota

MEDIA PAKUAN - Sebanyak 13 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Kota Sukabumi Jawa Barat memasuki masa purna bakti.

Mereka diundang hadir di Balai Kota Sukabumi untuk melaksanakan upacara pelepasan, Jum'at 31 Maret 2023.

Walikota Sukabumi Achmad Fahmi memimpin langsung kegiatan tersebut. Dia juga secara simbolis memberikan penghargaan kepada para ASN yang memasuki masa pensiun.

 

"Pemkot melepas secara resmi keluarga besar ASN yang masuk masa purna bhakti sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi," kata Achmad Fahmi.

Baca Juga: Terduga Pelaku Penggelapan, Wakil Ketua DPRD Kota Sukabumi Jona Arizona Punya Harta Kekayaan Rp10,3 miliar

Penghargaan tersebut, kata Fahmi diberikan atas pengabdian para ASN di lingkup Pemerintahan Daerah Kota Sukabumi selama bertahun-tahun.

Bahkan menurut Achmad Fahmi, sebagian dari mereka ada juga ASN yang sudah bertugas selama puluhan tahun mengabdi.

 

Dia juga berharap para ASN yang pensiun tetap bisa menjaga kebersamaan terutama dalam pembangunan kota Sukabumi.

Dalam kesempatan tersebut juga hadir Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada dan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Asep Suhendrawan.

Baca Juga: Berkedok 'Arisan Sultan', Pasutri Sukabumi Diduga Tipu Ratusan Warga hingga Rp1,5 miliar dari Investasi Bodong

Sementara itu data dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) menyebutkan ASN yang pensiun pada periode April 2023 ini terdiri dari eselon tiga satu orang, eselon 4 atau jabatan fungsional 2 orang, pengawas sekolah 1 orang, guru 4 orang, nakes 3 orang, dan staf pelaksana 2 orang. Di mana yang pensiun 60 tahun sebanyak 5 orang dan 58 orang sebanyak 8 orang.***

Editor: Manaf Muhammad

Sumber: portal Sukabumi Kota

Tags

Terkini

Terpopuler