Penentu Pertandingan Laga Burnley vs Tottenham Son Heung-Min Berikan Gol Indah

- 27 Oktober 2020, 09:21 WIB
Penyerang sayap Tottenham Hotspur Heung-Min Son berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Burnley, Selasa dini hari (27/10)
Penyerang sayap Tottenham Hotspur Heung-Min Son berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Burnley, Selasa dini hari (27/10) /Twitter Tottenham Hotspur

MEDIA PAKUAN - Pertandingan Liga Inggris antara Burnley melawan Tottenham Hotspur di Stadion Turf Moor berakhir mengerikan, Selasa, 27 Oktober 2020 dini hari tadi.

Laga yang berjalan cukup sengit membuat Burnley harus takluk atas tamunya Tottenham dengan skor 0-1.

Awal-awal pertandingan Tottenham sudah menguasai lapangan. Harry Kane dari Tottenham melepaskan tembakan di menit kedua, sayangnya bola melenceng ke kiri dari gawang Burnley.

Baca Juga: WR Supratman Dalam Kongres Sumpah Pemuda Sang Pencipta Lagu Indonesia Raya

Tottenham menerapkan permainan cepat dengan sesekali melepaskan umpan panjang langsung ke pertahanan Burnley. Usaha tim asuhan Jose Mourinho ini berulang kali dapat ditangani barisan pertahanan Burnley.

Pada menit ke-20 bola umpan lob berhasil dikuasai Ashley Barnes dan berhadapan satu lawan satu dengan Lloris. Bola tembakan Barnes masuk ke gawang Tottenham, namun wasit menganulir gol karena berbau offside.

Belum ada gol tercipta selama pertandingan berjalan setengah jam. Serangan dari kedua tim dapat diantisipasi dengan baik saat memasuki akhir pertahanan masing-masing.

Baca Juga: Daftar Harga Emas Antam, di Pedaian Selasa 27 Oktober 2020. dijual dalam Bentuk Emas Batangan

Burnley kembali melepas tembakan dari luar kotak penalti. Kali ini bola dilepaskan oleh Johann Gudmundsson dan masih bisa digagalkan kiper Tottenham di menit ke-43.

Tak ada gol hingga laga berakhir. Kedua tim harus puas bermain tanpa gol untuk sementara.

Gol tunggal dalam laga itu dicetak oleh Son Heung-Min pada menit ke-70. Pemain Korea Selatan itu kini sudah mengemas 8 gol di Liga Inggris dan kini menjadi top skor sementara, unggul satu gol dari Dominic Calvert-Lewin (Everton).

Baca Juga: Karakter Zodiak Kamu Cocok Yu dengan Karakter Artis Drama TV Serial Schitt's Creek

Berkat kemenangan di laga ini, Tottenham kini menempati posisi ke-5 klasemen dengan nilai 11 dari 6 laga. Burnley ada di urutan ke-18 dengan nilai 1.

Brighton kini berada di posisi ke-16 dengan nilai 5. Sedangkan West Brom setingkat di bawahnya dengan nilai 3.

Baca Juga: Respon Calon Wakil Walikota Tangsel, Rahayu Saraswati Akan Lapor Polisi, Soal 'Coblos Udel'

Susunan Pemain:

Burnley: Pope, Lowton, Long, Tarkowski, Taylor, Gudmundsson, Westwood, Brownhill, McNeil, Barnes, Wood.

Tottenham: Lloris, Doherty, Alderweireld, Dier, Davies, Sissoko, Hojbjerg, Lucas Moura, Ndombele, Son, Kane.***

Editor: Adi Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah