Dortmund Gagalkan Kesepakatan Pembelian Jadon Sancho oleh Manchester United

- 3 Oktober 2020, 00:14 WIB
Jadon Sancho.
Jadon Sancho. /@sanchooo10/Instagram

MEDIA PAKUAN - Direktur olahraga Borussia Dortmund, Michael Zorc, memastikan tidak akan ada perubahan pemain pada bursa transfer kali ini.

Termasuk rencana pembelian Jadon Sancho oleh Manchester United atau MU.

Michael Zorc telah menyatakan secara tegas tentang keputusannya yang telah menggagalkan kesepakatan dengan MU final.

Baca Juga: Begini Menurut Dokter Australia Tentang Risiko Kesehatan Donald Trump

"Telah dikatakan dan itu tidak akan berubah dalam tiga hari kedepan" tegas Michael Zorc seperti dikutip dari eurosport.

Sebelumya Dortmund telah menetapkan harga 120 juta pound untuk Jadon Sancho dengan batas waktu awal untuk kesepakatan hingga 10 Agustus.

Namun hingga batas waktu yang ditentulkan MU tidak bersedia memenuhi kesepakatan atas harga yang ditetapkan Dortmund.

Baca Juga: Puluhan Pelanggar Terjerat Ops Yustisi di Cisaat Kabupaten Sukabumi Diberikan Pil 'Sehat'

MU menganggap nilai tersebut terlalu tinggi dari harga pasar di negara bagiannya. Hingga akhirnya kesepakatan kedua klub itu gagal terwujud.

Meski demikian Manchaster United memutuskan akan tetap menunggu hingga pemain berusia 20 tahun itu berhasil direkrutnya.

Hanya saja harapan klub berjuluk setan merah ini semakin tipis, mengingat Jadon Sancho dikabarkan masih merasa senang untuk tinggal dan bermain di Liga Jerman hingga satu tahun kedepan.***

Editor: Toni Kamajaya

Sumber: eurosport.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x