Bertandang ke Kandang Bali United, Thomas Doll :Kondisi Tim Sekarang Sangat Bagus

- 28 Maret 2024, 14:35 WIB
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll
Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll /

MEDIA PAKUAN - Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll telah menyatakan bahwa kondisi timnya pada saat ini sedang berada dalam kondisi baik menjelang hadapi Bali United.

Persija Jakarta akan bertandang ke kandang Bali United dalam pekan ke 30 BRI Liga 1 musim 2023/2024 pada Sabtu, 30 Maret 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Menjelang pertandingan tersebut, Bojan Hodak telah menentukan kesiapan tim nya untuk bisa meraih kemenangan kembali saat bermain di Bali nanti.

Baca Juga: Persib Bandung Kehilangan Banyak Pemain saat Lawan Bhayangkara FC, David da Silva dan Marc Klok Diantaranya

"Kondisi tim sekarang sangat bagus. Saya senang melihat bagaimana mereka berlatih selama berpuasa di bulan Ramadhan dan bagaimana mereka mengikuti tiap sesinya."Ujarnya.

Yang mana pada laga sebelumnya Persija Jakarta yang menggunakan Stadion Kapten I Wayan Dipta sebagai kandang sementaranya berhasil meraih kemenangan atas Persik Kediri.

Dengan begitu tentunya akan menjadikan motivasi lebih untuk Persija Jakarta bisa meraih kemenangan kembali saat bermain di tempat yang sama.

Baca Juga: Pasca Bantai Vietnam Skor 3-0, Timnas Indonesia Naik Diposisi ke-135: Optimis Masih Berpeluang?

Namun Thomas Doll juga tidak menampik bahwa Persija Jakarta pada saat ini membutuhkan beberapa perubahan karena absennya Firza Andika yang terkena kartu merah.

Kemudian selain Firza Andika Persija Jakarta juga dipastikan akan kehilangan Hanan yang mendapat larangan bermain karena akumulasi kartu kuning di laga sebelumnya.

"Situasi saat ini Persija membutuhkan beberapa perubahan karena Firza mendapat larangan bermain akibat kartu merah dan Hannan terkena akumulasi kartu kuning."Lanjut Thomas Doll.

Dengan begitu Thomas Doll menyatakan bahwa Persija Jakarta pada pertandingan nanti membutuhkan semua pemainnya dalam keadaan yang baik.

"Jadi kami butuh semuanya dalam kondisi yang bagus sekarang."Pungkasnya.***

Editor: Muhtarudin

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x