Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak Komentari Laga Duel Klasik Lawan Persija Jakarta: Sengit!

- 2 September 2023, 13:15 WIB
Duel klasik Persija vs Persib Bandung menurut Pelatih Bojan Hodak merupakan derbi terbesar di Indonesia
Duel klasik Persija vs Persib Bandung menurut Pelatih Bojan Hodak merupakan derbi terbesar di Indonesia /Persib.co.id/

MEDIA PAKUAN - Pelatih Bojan Hadok menyampaikan pandangannya terkait duel klasik yang akan terjadi antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta.

Bojan Hadok mengetahui seperti apa jika klub Persib Bandung saat bertemu dengan klub Ibukota Persija Jakarta.

Menurut Bojan, duel ini akan berjalan sangat sengit dengan kedua tim yang saling memperebutkan tiga poin.
 
Baca Juga: Jelang Laga Klasik Kontra Persija, Bek Nick Kuipers Optimis Persib Bandung Bawa Pulang Tiga Poin

Kedua tim mempunyai suporter fanatik yang selalu memeriahkan stadion saat timnya bertanding.

Namun di pertandingan ini, para Bobotoh tidak diizinkan untuk hadir mendukung Persib Bandung secara langsung untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

Disisi lain, skuad Macan Kemayoran akan mendapatkan motivasi tinggi lagi karena akan didukung secara langsung oleh Jakmania di area tribun nanti.
 
Baca Juga: Jelang Laga Persija vs Persib, Ribuan Personil Polisi Dikerahkan untuk Pengamanan

Meskipun begitu, skuad Pangeran Biru akan tetap memberikan yang terbaik untuk dibawa pulang, yakni tiga poin penuh.

Para pemain tetap akan mendapatkan dukungan secara tidak langsung dari para Bobotoh di rumah.

Selain itu, pasukan Bojan Hadok telah dibekali mental dan fisik yang kuat sejak tiga hari terakhir.
 
Baca Juga: Head to Head 5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta VS Persib Bandung, :Persija Jakarta Lebih Banyak Kalah

"Saya tahu bagi banyak orang dan para fans menyebut besok adalah pertandingan yang spesial," kata Bojan.

Pelatih asal Kroasia itu pun mengakui bahwa duel kedua tim ini adalah duel terbesar di Tanah Air Indonesia.

"Saya tahu pertandingan ini juga yang dinantikan sepanjang tahun. Ini derbi yang mungkin terbesar di Indonesia," katanya.

"Tapi dari pandangan saya pribadi, ini hanya sebuah pertandingan biasa yang memperebutkan tiga poin," tambahnya.
 
Baca Juga: Adu Tembak Polisi dengan Segerombolan Perampok, 18 Orang Perampok Tewas

Pertandingan antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta ini, akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada pukul 15.00 WIB sore ini.***


Editor: Ahmad R

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x