Kabar Baik! di Bulan Suci Ramadhan, Para Pemain Persib Bandung Diliburkan

- 2 April 2022, 12:29 WIB
Kabar Baik! Di Bulan Suci Ramadhan, Para Pemain Persib Bandung Diliburkan, Liga 1 akan Dimulai Bulan Juli Mendatang
Kabar Baik! Di Bulan Suci Ramadhan, Para Pemain Persib Bandung Diliburkan, Liga 1 akan Dimulai Bulan Juli Mendatang /instagram/@aqil_savik
 
MEDIA PAKUAN - Sebelum menjelang Ramadhan, BRI Liga 1 Indonesia telah ditutup pada 31 Maret 2022 kemarin.
 
Pada pertandingan terakhir itu, Persib Bandung menutup laga dengan skor imbang 1-1 melawan PS Barito Putera.
 
Robert Albert merasa kecewa dengan hasil imbang yang timnya raih di penutupan musim ini.
 
 
Meskipun begitu, Persib tetap berada di posisi runner-up karena raihan poin yang cukup jauh dengan posisi ketiga klasemen.
 
Pangeran Biru juga berhasil mengamankan tiket untuk bermain di kancah Internasional Asia, yaitu AFC Cup 2023 mendatang.
 
Setelah menjalani laga terakhir melawan PS Barito Putera, Para punggawa Persib mendapatkan jatah berlibur selama bulan suci Ramadhan.
 
 
Empat pekan merupakan waktu yang cukup lama bagi para pemain serta pelatih Robert Alberts, untuk beristirahat sebelum menjalani laga di musim baru nanti.
 
"Kami akan beristirahat selama sekitar 4 pekan lalu semuanya akan kembali berkumpul setelah perayaan hari Idulfitri. Kemudian, kami akan memulai kembali persiapan menghadapi musim baru," kata Robert.
 
Robert juga mengatakan bahwa tim sangat antusias menyambut Liga baru setelah idul fitri nanti. Mengingat, laga di Liga baru nanti dikabarkan akan dilakukan secara formal kandang-tandang.
 
 
Persib Bandung bisa tampil dengan didukung para Bobotoh langsung, dan itu akan menambah semangat para pemain saat bermain.
 
"Saya pikir kami semua sudah tidak sabar untuk memulai lagi persiapan menghadapi musim yang baru dan bermain dalam format kandang-tandang lagi selayaknya kompetisi normal," ujar Robert.
 
Direktur Operasional PT Liga Indonesia Baru (LIB), Sudjarno, mengatakan bahwa ia berencana untuk menggelar Liga 1 musim depan pada bulan Juli mendatang.***

Editor: Adi Ramadhan

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x