Shin Tae Yong Akui Striker Garuda Sulit Berkembang, Karena di Liga 1 Kebanyakan Memakai Jasa Pemain Asing

- 2 Januari 2022, 14:34 WIB
Shin Tae Yong Akui Striker Garuda Sulit Berkembang, Karena di Liga 1 Kebanyakan Memakai Jasa Pemain Asing
Shin Tae Yong Akui Striker Garuda Sulit Berkembang, Karena di Liga 1 Kebanyakan Memakai Jasa Pemain Asing /@psii/

MEDIA PAKUAN - Pelatih timnas Indonesia Shin Tae Yong akui striker Indonesia yang sulit untuk berkembang permainannya pada pergelaran AFF 2020.

Shin Tae Yong mengungkapkan hal tersebut saat melakukan konferensi pers setelah laga final Indonesia dan Thailand usai.

Ia mengungkapkan bahwa posisi Striker dari timnas Indonesia menjadi posisi yang sangat lemah.

Kemudian pelatih asal Korea Selatan itu juga menambahkan bahwa striker di indonesia sulit berkembang karena di Liga 1 sendiri banyak memilih pemain asing sebagai straikernya.

Baca Juga: Hati-hati Begadang BIsa Menurunkan Daya Ingat, Berikut Daftar Bahaya Yang Perlu dketahui

"Di tim kami posisi yang paling lemah adalah striker. Di Liga Indonesia juga orang asing yang banyak dipakai sebagai striker. Jadi memang susah sekali untuk berkembang," Ucap Shin Tae Yong dalam sesi konferensi pers.

Dengan begitu ia pun kerap kali melakukan pergantian pemain di lini depan,dan hal tersebut baginya merupakan hal yang lumrah.

Karena ia melakukan hal tersebut berdasarkan pengamatan dari kinerja pemainnya saat dilapangan.

Baca Juga: Ketika Bencana Menerjang, Inilah Doa Memohon Perlindungan Allah: Yuk Amalkan!

Halaman:

Editor: Popi Siti Sopiah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x