Dua Warga Karawang yang Diduga Terpapar Corona Varian Baru B117 Dinyatakan Negatif, Cellica Nurrachadiana Lega

- 7 Maret 2021, 14:20 WIB
Ilustarasi Kesembuhan pasien covid-19
Ilustarasi Kesembuhan pasien covid-19 /Pixabay/Gerd Altmann

MEDIA PAKUAN-Dua warga Karawang yang dikabarkan terpapar Covid-19 varian baru B117 kini sudah dinyatakan negatif.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana, dimana ia me-repost unggahan Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Karawang.

"Sempat di Isolasi di Jakarta, 2 Pasien Covid-19 Varian Baru Sudah di Nyatakan Negatif," tulis @cellicanurrachadiana, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.Baca Juga: Tim dari KemenPUPR Lakukan Survei, Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir Beberkan Penyebab Banjir

Dua orang  berjenis kelamin perempuan tersebut merupakan Pekerja Migran Indonesia (PMI), dengan inisial M dan A.

Dilansir dari akun Instagram @diskominfokrwkab, dua PMI asal Karawang tersebut pulang ke Indonesia menggunakan pesawat berbeda yang mendarat di Bandara Soekarno Hatta (Soetta).

Perempuan dengan inisial M, mendarat pada 28 Januari 2021 lalu, sementara A mendarat 31 Januari 2021.

Keduanya diketahui mengikuti aturan Satgas Covid-19 yang disediakan bagi para pelaku perjalanan luar negeri.

Meskipun begitu, setelah diperiksa oleh tim medis dari Kementerian Kesehatan, ternyata uji whole genome sequencingnya menyatakan mereka telah terpapar Corona varian baru asal Inggris.

Baca Juga: Ingin Perpanjangan STNK di Purwakarta, Cek Ini Lokasi Mobil Samsat Keliling Hari ini 7 Maret 2021

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @cellicanurrachadiana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x