Soal Nasib Liga 1, Menpora Beri Penjelasan

- 12 Januari 2021, 11:42 WIB
Kelanjutan Liga 1
Kelanjutan Liga 1 /JOKO KRISTIONO/PORTAL SURABAYA

MEDIA PAKUAN - Berlanjutnya kompetisi Liga 1 yang terpaksa dihentikan karena wabah Pandemi Covid 19 sangat dinantikan oleh para penggemar.

Terkait nasib Liga 1 selanjutnya, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali angkat bicara dan memberi penjelasan. 

Dilansir dari laman Instagram @kemenpora, Zainudin mengatakan bahwa pihaknya mendukung berlanjutnya liga 1.

Baca Juga: Ingin Token Listrik Gratis? Klaim di www.pln.co.id, WA 08122123123 dan Aplikasi PLN Mobile

Keberlanjutan Liga 1 ini tentunya dengan menerapkan protokol kesehatan Covid 19 yang telah ditentukan oleh pemerintah.

"Tentang kompetisi Sepak bola itu ranahnya federasi yaitu PSSI dan PT LIB, namun pemerintah tetap memberikan dukungan dengan protokol kesehatan yang ketat," katanya.

Namun dirinya mengatakan Kemenpora tidak bisa memberikan izin keramaian dan keputusan terakhir tetaplah ada di pihak kepolisian.

Baca Juga: Pria Singapura Ini Telah Menyetubuhi Anak Tirinya Selama 20 Tahun

Baca Juga: Wajib Melengkapi Ijazah dari SD Hingga SLTA, Syarat Ikut Seleksi Bintara PK TNI AU, Simak Disini

"Kalau sudah masuk wilayah itu kita hanya bisa memberikan rekomendasi, keputusan terakhir tetap pada pihak Polri yang punya kewenangan untuk izin keramaian itu, kita tidak bisa intervensi dan kita tidak bisa paksa," ucapnya.

Dirinya mengatakan pastinya ada pertimbangan-pertimbangan dari pihak kepolisian mengingat kasus positif Covid 19 masih cukup tinggi.M

Menurutnya tidak hanya Sepak bola yang keberlanjutannya begitu dinantikan masyarakat, akan tetapi cabang olahraga lain pun sama halnya.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah