Tumbangkan Persija Jakarta! Arema FC Berhasil Keluar dari Zona Degradasi pada KLasemen Sementara

26 Februari 2024, 17:09 WIB
Arema FC berhasil keluar dari zona degradasi pada klasemen sementara setelah berhasil meraih kemenangan atas Persija Jakarta /Tangkapan layar instagram @aremafcofficial

MEDIA PAKUAN - Arema FC berhasil keluar dari zona degradasi pada klasemen sementara setelah berhasil meraih kemenangan atas Persija Jakarta di pekan ke 26.

Pada pekan ke 26 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024, Arema FC berhadapan dengan Persija Jakarta pada Senin, 26 Februari 2024 di stadion Kapten I Wayan Dipta.

Yang mana pada pertandingan tersebut, Persija Jakarta yang bertindak sebagai tim tamu mampu unggul terlebih dahulu pada menit 12 lewat gol dari Marko Simic.

Baca Juga: Persiapan Lawan PSIS Semarang, Persib Bandung Telah Lakukan Evaluasi dari Kesalahan di Pertandingan Sebelumnya

Akan tetapi Arema FC yang sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi akhirnya bisa menyamakan kedudukan setelah gol dari Dedik Setiawan di menit 20.

Bahkan Arema FC berhasil menyudahi pertandingan dengan unggul 2-1 setelah Dedik Setiawan berhasil membobol gawang Persija Jakarta dari tendangan penalti.

Kemudian pada awal babak kedua, Marko Simic berhasil kembali membobol gawang dari Arema FC pada menit 56 dan membuat keadaan menjadi imbang 2 sama.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Nusantara Cup 2024, Bintang Mahameru Sejahtera Bekasi Bantai Tectona Bandung di Babak Final

Namun pada menit 58 Muhammad Ferarri harus mandi lebih cepat setelah menerima kartu merah dan Persija Jakarta harus bermain dengan 10 orang dan menjadi keuntungan bagi Arema FC.

Arema FC yang unggul jumlah pemain akhirnya mampu memanfaatkan keadaan pada menit 78 setelah Charles Lokolingoy membobol gawang dari Persija kembali.

Yang mana gol tersebut menjadi gol terakhir dan Arema FC berhasil memastikan kemenangan atas Persija Jakarta pada pekan ke 26 dalam lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024 ini.

Dengan kemenangan tersebut, Arema FC berhasil keluar dari zona degradasi pada klasemen sementara dengan memiliki poin yang sama dengan Persita Tangerang di bawahnya.

Sedangkan untuk Persija Jakarta berpotensi turun ke posisi 14 pada klasemen sementara jika Persebaya Surabaya dan PSS Sleman berhasil meraih kemenangan.***

Editor: Muhtarudin

Tags

Terkini

Terpopuler