Niat Tulus! Carlo Ancelotti Nyatakan Tutup Karir di Real Madrid: Pelatih Legendaris Sukses di Liga Champions

18 Agustus 2022, 08:50 WIB
Carlo Ancelotti mencatatkan rekor sebagai pelatih dengan memenangkan Piala Super Eropa terbanyak. Dia menyatakan akan mengakhiri karir pelatihnya //Reuters/Michaela Rehle

MEDIA PAKUAN - Pelatih legendaris asal Italia Carlo Ancelotti baru baru ini menyatakan diri akan mengakhiri karir di dunia sepakbola sebagai pelatih.

Kontrak Carlo Ancelotti di Real Madrid masih tersisa hingga 2024, namun dirinya sudah menyiapkan rencana ke depannya apabila sudah tak bersama dengan El Real.

Selama 30 tahun karir kepelatihannya, Carlo Ancelotti telah menukangi sepuluh klub dan meraih banyak gelar termasuk sebagai salah satu pelatih tersukses di Liga Champions.

Baca Juga: Miris! Viral Paskibra di Bekasi Malah Joget di Tengah Lapangan: Upacara Pengibaran Bendera HUT Kemerdekaan RI

Don Carletto memutuskan Real Madrid menjadi klub terakhirnya sebelum resmi untuk pensiun.

Pelatih berusia 63 tahun itu menyatakan keputusannya itu pasca beberapa bulan menjuarai Liga Champions 2021/2022 bersama Real Madrid.

"Pada tahap ini saya akan mengakhiri karier saya di Real Madrid. Setelah Los Blancos, saya akan berhenti," ungkapnya kepada media Italia Il Messaggero.

Baca Juga: Licin! Lebih dari Satu Abad Polisi Inggris Tak bisa Ungkap Sosok Pembunuh Sadis Jack The Ripper

Dia tak memungkiri Real Madrid akan menjadi pelabuhan terakhirnya sebelum pensiun dari dunia sepakbola sebagai pelatih.

"Real Madrid ada di puncak sepak bola. Masuk akal untuk mengakhirinya setelah pengalaman ini," ujar Ancelotti.

"Dua puluh empat gelar dalam karier saya? Sejujurnya angka-angka ini tak ada artinya buat saya," ungkapnya.

Baca Juga: Atletico Madrid Tolak Tawaran Senilai 110 Juta Poundsterling dari Manchester United untuk Joao Felix

"Saya akan memikirkannya di akhir, ketika berkontemplasi lebih masuk akal. Kini saya fokus di latihan; saya suka pekerjaan sehari-harinya," tuturnya.

"Sampai beberapa tahun ke belakang, prioritas saya ya taktik. Sekarang saya fokus kepada relasi manusia, mengenal orang-orang dan generasi baru," tambah Ancelotti.

Carlo Ancelotti memiliki sisa kontrak dua musim lagi di Los Blancos. Pada akhir musim 2023/2024, Carlo Ancelotti akan habis kontrak di Real Madrid.

Baca Juga: Jelang Setahun Pemerintah Baru, Afghanistan Tingkatkan Kerjasama Pertambangan dan Pertanian dengan China

"Tahap ini di Madrid akan menjadi akhir karier saya. Setelah Real Madrid, saya akan pensiun," pungkasnya.

Meski demikian, hal itu belum menutup kemungkinan Carlo Ancelotti akan menutup karir di akhir musim 2023/2024 apabila ia tetap memperpanjang kontraknya.***

 

Editor: Ahmad R

Sumber: Il Messaggero

Tags

Terkini

Terpopuler