Kurang Sejam! Belasan Rumah di Banjarmasin Utara Nyaris Jadi Arang: BPBD Kota Banjarmasin Evakuasi Penghuni

- 22 September 2023, 14:00 WIB
ilustrasi kebakaran di Banjarmasin Utara
ilustrasi kebakaran di Banjarmasin Utara /

MEDIA PAKUAN - Kebakaran yang menghanguskan belasan rumah terjadi di Kelurahan Antasan Kecil Timur, Banjarmasin Utara, Jumat 22 September 2023  dini hari pukul 03.15 Wita.

Kebakaran ini menghanguskan 13 rumah dan lima pintu kontrakan. Rumah yang  dihuni oleh 20 kepala keluarga (KK) dengan jumlah total 60 jiwa di Banjarmasin Utara, kini telah berhasil dievakuasi.

Kebakaran yang membuat panik warga berlangsung cepat. hanya kiurang dari satu jam, seluruh bangunan nyaris hangus terbakar.

Baca Juga: Petaka Hujan Deras Guyur Batam, Bocah Laki-laki Hilang Dibawa Arus Sungai: Bagaimana Kronologisnya?

Warga yang tengah nyenyak tidur berlarian menyelamatkan diri. Mereka mencoba menyelamatkan harta benda yang bisa dibawa lari keluar rumah.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin Husni Thamrin mengatakan petugas sedang mengusut penyebab kebakaran.

Belum ditemukan apa penyebab pasti terjadinya kebakaran ini, karena petugas disibukan untuk memadamkan api dan mengevakuasi seluruh korban.  

“Petugas sudah mendata seluruh korban kebakaran rumah, namun penyebab kebakaran masih tahap penyelidikan,” kata Husni di Banjarmasin.

Baca Juga: Buka Lahan Hutan, Karhutla di Sumedang Dilalap Si Jago Merah: 6 Hektar Hutan Berubah Jadi Abu

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x