Ruko di Penjaringan Jakarta Utara Terbakar, Tewaskan Dua Orang

- 21 Juli 2020, 13:26 WIB
Ilustrasi kebakaran.
Ilustrasi kebakaran. /DOK. PR/

MEDIA PAKUAN - Kebakaran telah melahap ruko d kawasan Penjaringan Jakarta Utara pada Selasa, 21 Juli 2020.

Dalam kebakaran tersebut, dilaporkan dua orang tewas.

Diketahui, peristiwa kebakaran tersebut bermula di Ruko Toho Block B 22 RT 01/03 Kelurahan Kamal Muara, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara.

Baca Juga: Warga Melihat Kekasih Almarhum Yodi Prabowo Kerap Tertawa dan Tidak Bersedih Saat Olah TKP

“Dari keterangan saksi melihat ada kepulan asap. Kemudian saksi satu mengajak saksi lain untuk mengecek asap tersebut dan ternyata setelah di cek lokasi sumber asap tersebut ada di Ruko di TKP," terang Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus dalam keterangannya kepada wartawan, sebagaimana dikutip dari PMJ News.

“Kemudian kedua saksi melihat percikan api dan suara seperti petasan yang berasal dari kontak listrik ruko tersebut,” sambungnya.

Dalam keterangan saksi, Kombes Yusri menyebutkan, orng-orang di sekitar gedung yang terbakar langsung melaporkan pada pihak Pemadam Kebakran dan pihak Kepolisian.

Baca Juga: Tren Bersepeda Tengah Meningkat, Inilah Jenis Sepeda yang Dicari di Indonesia

“Dalam kejadian kebakaran itu sebanyak sembilan unit diturunkan untuk menangani kobaran api di lokasi kejadian,” ujar Yusri.

Halaman:

Editor: Ahmad R

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah