Bela Para Pekerja, Hotman Paris Tantang Menaker Ida Fauziah Lakukan Debat Terbuka

- 21 Februari 2022, 10:43 WIB
Bela Para Pekerja, Hotman Paris Tantang Menaker Ida Fauziah Lakukan Debat Terbuka
Bela Para Pekerja, Hotman Paris Tantang Menaker Ida Fauziah Lakukan Debat Terbuka /Instagram/@hotmanparisofficial/

MEDIA PAKUAN - Pengacara kondang Hotman Paris, melontarkan tantangan pada Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziah untuk melakukan debat terbuka.

Ajakan debat terbuka tersebut seiring dengan kritikan terhadap Permenaker No 2 Tahun 2022 yang berisi bahwa pekerja hanya bisa mencairkan Jaminan Hari Tua atau JHT di usia 56 tahun.

Hotman Paris menyatakan tantangannya melalui ungggahan di akun Instagram @hotmanparisofficial.

Baca Juga: Ngaku-ngaku Anggota BIN, Pria Asal Bogor Peras Pengelola SPBU dan Dapat Rp22 Juta

"Hotman paris menantang debat terbuka ibu menteri tenaga kerja , aspri saya loli dapat dihubungi setiap waktu oleh staf kementerian tenaga kerja." tulisnya.

Hotman menyebut bahwa dirinya merupakan pendukung setia dari Jokowi, akan tetapi ia tidak setuju atas peraturan ketenagakerjaan tentang JHT.

"Saya Hotman Paris dengan ini menyatakan Hotman Paris adalah pendukung setia dari Bapak Jokowi. Hotman Paris mendukung Jokowi sebagai Presiden.

Tapi kali ini khusus Menteri Ketenagakerjaan, saya tidak setuju ditandatangani Permenaker No 2 Tahun 2022 yang menyatakan bahwa jaminan hari tua hanya bisa dicairkan pada umur 56. Bahkan walaupun pada saat muda, si pekerja itu telah di-PHK." ungkap Hotman.

Baca Juga: Jawa Barat Dapat 30 Juta Liter Minyak Goreng, Rencana Pembagian Disampaikan Ridwan Kamil

Hotman menantang debat untuk menunjukkan bukti bila menaker benar-benar bertanggung jawab atas isi peraturan tersebut.

"Maka dengan ini, kalau bener Menaker bertanggung jawab atas isi peraturan tersebut, saya menantang debat terbuka. Saya menantang debat terbuka di mana pun dengan Menaker untuk membahas peraturan Menaker No. 2 tahun 2022 tersebut." lanjutnya.

Ia juga menjelaskan bahwa ajakannya tersebut tanpa ada unsur politik apapun, namun murni karena kepentingan pekerja.

"Ini semua saya lakukan demi kepentingan pekerja. Tidak ada isu politik, karena saya tidak tertarik jadi menteri. Ini murni hanya karena saya tidak melihat adanya logika apapun dari peraturan tersebut." lanjutnya.

Baca Juga: Manchester United Persilahkan Cristiano Ronaldo Jika Ingin Keluar pada Musim Panas Ini

Dengan tegas Hotman mengaku menunggu jawaban atas tantangannya tersebut.

"Ibu menteri, kapan kita debat terbuka. Ibu Menteri Ketenagakerjaan, Hotman menunggu jawabannya." pungkas Hotman Paris.***

Editor: Siti Andini

Sumber: Instagram @hotmanparisofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah