Penerima BLT UMKM Mendapat Pesan Singkat dari Bank Penyalur, Begini Isinya

- 20 Desember 2020, 17:59 WIB
Ilustrasi BLT UMKM
Ilustrasi BLT UMKM /Toni Kamajaya/MediaPakuan

MEDIA PAKUAN-Bantuan Langsung Tunai Usaha Mikro Kecil dan Menengah (BLT UMKM) sudah disalurkan kepada 3 juta pelaku UMKM yang sudah memenuhi persyaratan dan kriteria.

Para pelaku UMKM yang sudah mendaftar untuk mendapatkan Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM) itu akan mendapatkan tanda jika memang sudah dinyatakan sebagai penerima.

Sekarang Anda tidak perlu lagi cek penerima BLT UMKM tahap Rp2,4 juta di link Cek eform.bri.co.id/bpum.

Sebab, Anda akan mendapatkan tanda berupa notifikasi pesan singkat dari pihak bank penyalur.

Baca Juga: Kemnaker Segera Rampungkan Penyaluran BLT BPJS Ketenagakerjaan Termin 2

Berikut inilah contoh notifikasi pesan singkat dari bank penyalur:

"Nsb Yth ..., pemilik rek ....., Anda terdaftar sbg penerima Banpres Produktif, hub BRI terdekat utk verifikasi & pencairan".

Pendaftar yang dinyatakan sebagai penerima akan mendapatkan informasi tentang statusnya, sedangkan pelaku UMKM yang diterima atau nomor eKTP terdaftar akan muncul notifikasi sebagai berikut:

"Nomor eKTP terdaftar sebagai penerima BPUM an. ...... dengan nomor rekening ....... Untuk verifikasi dan pencairan hubungi Kantor BRI terdekat membawa eKTP".

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: Kemenkopmk.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah