Peringati Hari Air Sedunia, Wakil Walkot Depok Minta Warga Tidak Buang Sampah ke Kali

- 22 Maret 2021, 16:16 WIB
Wakil Wali Kota (Walkot) Depok, Imam Budi Hartono /ISTIMEWA
Wakil Wali Kota (Walkot) Depok, Imam Budi Hartono /ISTIMEWA /

MEDIA PAKUAN-Wakil Wali Kota (Walkot) Depok, Imam Budi Hartono mengisi kegiatan Hari Air Sedunia (World Day For Water) dengan rafting bersama jajarannya di sungai Ciliwung.

Dalam kesempatan ini, ia juga mengamati potensi yang dimiliki oleh daerahnya.

Baca Juga: Ada Diskon Hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Imam mengajak masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke sungai.

Baca Juga: Bupati Cianjur Saksikan Langsung Kebakaran Bengkel di Sawahgede Saat Hendak ke Masjid

"Ini bukan di Sukabumi, ini bukan di Bogor dan ini bukan di daerah lainnya. Ini di Depok dan kita punya potensi ini. 

Masih dalam memperingati Hari Air Sedunia mari jaga Alam kita dengan menikmatinya tidak dengan merusaknya. Stop buang sampah ke kali," tulis @imambhartono pada Senin, 22 Maret 2021, sebagaimana dilansir oleh Media Pakuan.

Kemudian, ia juga menghimbau warga untuk peduli terhadap air, lantaran benda cair tersebut komponen yang paling penting untuk kehidupan.

"Memperingati Hari Air sedunia, maka saya mengajak kawan-kawan terus peduli tentang Alam khususnya Air.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @imambhartono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah