Pemprov Jabar Buka Lapangan Pekerjaan untuk Puskesmas

- 28 Januari 2021, 21:26 WIB
Ridwan Kamil saat memaparkan wabah covid-19,tidak mempengaruhi laju ekonomi Jabar
Ridwan Kamil saat memaparkan wabah covid-19,tidak mempengaruhi laju ekonomi Jabar /

MEDIA PAKUAN-Kabar gembira bagi yang menempuh pendidikan di bidang kesehatan, namun belum memiliki pekerjaan.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil membuka lowongan pekerjaan di bidang pelayanan kesehatan.

Informasi lowongan pekerjaan tersebut melalui postingan dalam akun Instagram @ridwankamil Kamis, 28 Januari 2021 sebagaimana dilansir Media Pakuan.

Baca Juga: Kunjungi Garut, Ridwan Kamil Bagikan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu

Pendaftaran mulai 27 Januari hingga 7 Februari 2021.

Perekrutan untuk memperkuat puskesmas dalam mengatasi Covid-19 yang dibantu oleh Tim Puskesmas Terpadu dan Juara (PUSPA).

"Ratusan Lowongan Pekerjaan Untuk Tenaga Kesehatan," tulis pria yang akrab disapa 'Kang Emil' itu.

Ridwan Kamil pun membeberkan tujuan dari penambahan Sumber Daya Manusia (SDM) tersebut, yang tak lain untuk memaksimalkan melawan Covid-19.

"Jawa Barat akan menggeser perang melawan covid dari rumah Sakit di ujung hilir ke puskesmas di awal hulu secara maksimal dengan menambah sumber daya manusia," ujarnya.

Halaman:

Editor: Hanif Nasution

Sumber: @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x