Gempa Turki dan Suriah Jadi Sorotan di Media Utama Dunia: WHO Nyatakan Pengaruhi 23 Juta, 1,4 Juta Anak

- 7 Februari 2023, 23:26 WIB
Erdogan memberlakukan keadaan darurat di 10 Provinsi Turki
Erdogan memberlakukan keadaan darurat di 10 Provinsi Turki /aa.com.tr//

MEDIA PAKUAN - Tiga gempa bumi dahsyat di selatan Turki dan Suriah, yang menewaskan 5.100 dan melukai ribuan lainnya, menjadi sorotan dan berita utama di media seluruh dunia.

Dunia mencatat bahwa gempa bumi ini adalah bencana alam terbesar mematikan dalam beberapa tahun terakhir bahkan dalam kurun 100 tahun.

Organisasi Kesehatan Dunia, WHO, mengatakan gempa bumi Turki dan Suriah akan mempengaruhi kehidupan sekitar 23 juta orang, termasuk 1,4 juta anak-anak.

Baca Juga: Perkembangan Gempa Bumi di Turki dan Suriah, Korban Tewas 5.100 Jiwa: Pakar Sebut Turki Bergeser 3 Meter

The Sun memberitakan kampanye untuk membantu dan menyerukan bantuan bagi korban gempa, dan melaporkan 3 warga negara Inggris yang hilang.

The Guardian melaporkan gempa menewaskan ribuan orang di Turki dan Suriah, dengan foto halaman depan seorang gadis yang ditarik keluar dari puing-puing di provinsi tenggara Diyarbakır.

Dengan foto seorang pemuda ditarik keluar dari puing-puing di provinsi selatan Hatay, The Daily Telegraph, melaporkan ribuan orang telah kehilangan nyawa dalam gempa terbesar dalam 100 tahun terakhir di Turki.

Halaman:

Editor: M Hilman Hudori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x